Demam Cokelat: Perjalanan Cinta Gadis Random

· Sukabaca
5.0
3 reviews
Ebook
214
Pages
Ratings and reviews aren’t verified  Learn More

About this ebook

Novel ini bersetting tahun 2000an, yang bercerita tentang Mirna si gadis yang kurang perhatian. Sejak kecil Mirna terbiasa dengan ketidakhadiran orangtuanya, pengasuhnya yang sering berganti, dan kesendirian. Sehingga ia tidak tahu bagaimana mendifinisikan emosi dan perasaannya. Bahkan perilakunya pun jadi cenderung labil dan aneh di waktu yang bersamaan. Hal ini membuatnya kesulitan menempatkan diri dalam pergaulan.

Mirna mengalihkan seluruh hidupnya hanya pada cokelat, makanan yang “terpaksa” menjadi kesukaannya karena enak dan mudah didapat. Ketika ia sedih, ia akan menghabiskan banyak cokelat. Ketika ia senang pun demikian. Cokelat menjadi sahabat untuk pikiran dan lemaknya.

Sampai kemudian ayahnya meninggal dan membuat Mirna tidak tahu apa yang harus dilakukan. Lebih buruk lagi, dengan tidak diduga Mirna harus berhenti memakan cokelat untuk waktu yang tidak ia ketahui sampai kapan.

Mirna semakin tidak mengerti harus berbuat apa. Bahkan bagaimana caranya bersedih pun ia tidak mengerti. Jadilah Mirna depresi dalam kebingungan.

Sementara dibalik sikap dingin dan cuek yang ayahnya tunjukkan selama ini, sebenarnya beliau sudah mempersiapkan cara agar Mirna mampu belajar dan menemukan hidup barunya.

Ratings and reviews

5.0
3 reviews
Ivan Yusri
February 4, 2023
Gokil lucu banget sih ini 😆
Did you find this helpful?

About the author

Penulis novel ini memiliki nama pena ADidi. Panggilan kecil yang sering digunakan oleh orang-orang yang mengenalnya. Lahir dan tinggal di Tangerang. 

Ketika kecil, senang menggambar dan membaca majalah Bobo sampai ketiduran. Menyukai dunia anak-anak, sehingga membuatnya menjadi konsultan pendidikan dan terapis anak berkebutuhan khusus, sebagai sampingan profesinya. 

Sebenarnya tidak menyukai media sosial, tetapi akhirnya dibuatkan akun instagram oleh anaknya, @ngobrol_yuuu. Mutualan, yuk! 


Rate this ebook

Tell us what you think.

Reading information

Smartphones and tablets
Install the Google Play Books app for Android and iPad/iPhone. It syncs automatically with your account and allows you to read online or offline wherever you are.
Laptops and computers
You can listen to audiobooks purchased on Google Play using your computer's web browser.
eReaders and other devices
To read on e-ink devices like Kobo eReaders, you'll need to download a file and transfer it to your device. Follow the detailed Help Center instructions to transfer the files to supported eReaders.