Juga pengalam penulis mengejar kontrak buyer di negri china menjadi cerita yang menarik untuk dipetik pelajarannya, Biarlah kami yang menderita kegagalan , Anda tinggal mengambil pelajarannya dalam buku ini.
Jika anda memetik manfaat dari membaca buku ini , segera beritahukan kepada teman ataupun calon eksporter yang belum gagal ,agar mereka juga mendapat manfaat yang sama, ; Anda mungkin belajar sesuatu dari buku kami, Yang sebenarnya..kamilah yang belajar banyak dari anda. Dengan segala kerendahan hati, sekali lagi kami ucapkan terima kasih...
Mungkin masih banyak cerita cerita yang lebih seru daripada teman teman semua , kasus cerita ini hanya sebagian kecil dari sejumlah perjalanan ekspor penulis alami,
Kami mohon maaf jika dalam tulisan dan alur cerita kurang sempurna mengingat sudah terlalu lama nya (10 th) dokumentasi ,juga tidak banyak tersimpan dalam file yang rapi, saya harus membuka memori lama ,mengingat satu persatu setiap kejadian dan mencocokkan dengan record email
Akhirnya hanya satu yang bisa kami ucapkan yaitu “Tiada gading yang tak retak”
Ada hal penting yang ingin saya sampaikan dalam Behind of the scene cerita ini bahwa penulis mengalami Hipotermia setelah tiba di Zhuhai karena tidak ada persiapan Jacket yang tebal, di bulan Januari 2012 kondisi udara di Zhuhai berkisar minus 5 derajad yang mengakibatkan penulis sakit kedinginan dan harus beristirahat sejenak – antara hidup dan mati di negara orang, masih beruntung saat itu ada yang merawat, dengan ini saya ucapkan terimakasih yang setulusnya ke pada Istri penulis yang sudah merawat dan mempunyai tekat yang sama untuk mengembangkan jaringan ekspor yang penulis rintis.
Titik terendah bukanlah sesuatu untuk disesali ; Melainkan untuk instrospeksi dan disyukuri ;;Makanya bagi anda yang saat ini di bawah titik terendah,.Gagal ekspor, menganggur,Bangkrut,..Sakit berat, teraniaya, ditipu habis habisan, ditinggalkan partner...., setulus hati saya ucapkan "selamat" anda dapat tiket VIP menju kesuksesan...- !!!
Achles Sholichin, SH , sejak kuliah di Fakultas Hukum Universitas Isalam Indonesia (UII) Yogyakarta sudah tertarik dengan dunia Ekspor, sehingga untuk menyelesaikan studynya di tahun 1994 membuat Skripsi dengan thema Freight Forwarder di Pelabuhan Tanjung Priok Jakarta dengan melalui magang swadana selama 6 bulan di sebuah perusahaan EMKL di Jakarta untuk mendapatkan data dan mengolahnya menjadi skripsi. Setelah menyelesaikan studinya langsung bekerja di Shipping line selama 10 tahun dengan karir sebagai marketing hingga kepala cabang. (Jakarta -Yogyakarta – semarang - Jepara ) Beberapa kota penempatanya membuat penulis memahami komoditas ekspor dan permasalahannya.
Th,2002 bekerja pada Theo Finance Indonesia yang merupakan jaringan global yang menangani permasalahn pembayaran Ekspor Impor.
Setelah jenuh di dunia Shipping Line penulis bertekat bekerja sendiri sebagai Trader Ekspor mulai
Th. 2003.
Th 2005 membuat PT PMA ( Penanaman Modal Asing) Al Amair dengan Partner buyer dari Dubai
Th, 2007 membuat PT PMA ( Penanaman Modal Asing) Marshal Agro Indonesia dengan Partner dari Korea.
Hingga saat ini sudah ada 10 negara lebih yang telah bergabung dalam keagenan Ekspor yang kami kelola.
Kegiatan rutin penulis saat ini mengelola keagenan buyer, menjadi nara sumber dan konsultasi / webinar.