Buku ini membahas cara pembuatan jurnal pembelajaran dan penilaian berbasis android tanpa pemrograman yang sulit. Ada tip dan trik untuk mempermudah pembuatan aplikasi sesuai bentuk-bentuk jurnal pembelajaran dan penilaian yang diinginkan. Selain jurnal pembelajaran, dalam buku ini juga dibahas bagaimana membuat presensi dengan sistem QR Code.
Tip don Trik, Aplikasi Pembelajaran Berbasis Andorid memberikan proyek lengkap cara membuat aplikasi jurnal pembelajaran. Buku ini sangat cocok bagi para guru yang ingin membuat aplikasi android, tetapi minim kemampuan dalam pengembangan android
Agus Cahyono, M.Pd., Alumni Universitas Negeri Semarang jurusan Fisika. Sehari‐hari Dia mengajar fisika di SMA Negeri 1 Kendal. Selain mengajar, bapak satu anak ini juga sibuk menekuni hobinya di bidang pemrograman komputer. Dipercaya menjadi orang yang membidangi kurikulum di sekolah, Dia memanfaatkan potensinya mengembangkan administrasi akademik dan pembelajaran