Alfian Malik, menyelesaikan pendidikan pada Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Sumatera Utara, Medan. Pengalaman di bidang jasa konstruksi diperoleh melalui tiga kutub yang berbeda, yaitu pengalaman sebagai praktisi, akademisi, dan birokrat, sebuah per-jalanan karir yang tergolong unik. Sebagai praktisi, beliau pernah menjadi peren-cana, pelaksana, dan pengawas pada beberapa proyek pemerintah. Sebagai akademisi, beliau hingga saat ini adalah dosen tetap pada Fakultas Teknik Universitas Riau, Pekanbaru, aktif memberi kuliah, menyam-paikan makalah, dan menulis artikel yang berkaitan dengan jasa konstruksi. Di sepanjang karir sebagai dosen, beliau ditunjuk sebagai panitia lelang di lingkungan Universitas Riau, menjadi Pemimpin Proyek dan menjadi direktur LPIU-EEDP ADB Loan 1432-INO masing-masing selama lima tahun. Sebagai birokrat, beliau pernah dipercaya menduduki jabatan Kepala Dinas Pekerjaan Umum, Permukiman dan Prasarana Wilayah Kabupaten Kampar sampai tahun 2005. Pengalaman-pengalaman dari berbagai perspektif itulah yang kemudian menuntunnya untuk menyusun buku ini.