Alkimia Cinta

· Bentang Pustaka
Ebook
144
Pages
Ratings and reviews aren’t verified  Learn More

About this ebook

Seperti burung-burung

dalam syair Attar

kudamba Simurghku

Tapi apa bekalku

selain tubuh lumpuh

Penuh luka arang keranjang ini?

Alkimia Cinta menorehkan syair-syair indah yang dapat membawa Anda terbang menuju makrifat ketuhanan. Kumpulan syair ini, dengan kelenturan bahasa yang dipakainya, sekaligus mampu meringkaskan gagasan-gagasan subtil dan mendalam tasawuf-filosofis ('irfan), menjadikannya semacam “pointers” bagi pemula di bidang ini.

Lebih dari itu, syair-syair makrifat ini dituturkan secara menawan dan menyentuh, dan dilengkapi syarah yang akan membantu pembaca menyelami maknanya. Maka, jadilah buku Alkimia Cinta ini gerbang untuk menikmati kedalaman panorama spiritualitas Islam, sekaligus semacam catatan-catatan pengingat tentang berbagai ajaran dasarnya.

About the author

HAIDAR BAGIR lahir di Solo, 20 Februari 1957. Ia meraih S-1 dari Jurusan Teknologi Industri ITB (1982), S-2 dari Pusat Studi Timur Tengah, Harvard University, AS (1992), dan S-3 dari Jurusan Filsafat Universitas Indonesia (UI) dengan riset selama setahun (2000—2001) di Departemen Sejarah dan Filsafat Sains, Indiana University, Bloomington, AS.

Nama penerima tiga beasiswa Fulbright ini, selama 11 tahun berturut-turut masuk dalam daftar 500 Most Influential Muslims (The Royal Islamic Strategic Studies Centre, 2011). Di samping itu, ia memperoleh beberapa grant dan award nasional dan internasional untuk beberapa aktivitasnya dalam bidang keilmuan dan toleransi beragama.


Selain sibuk mengurus yayasan dan menjadi presiden direktur sebuah rumah penerbitan, ia telah menulis buku bestseller: Mengenal Tasawuf; Mengenal Filsafat Islam; Islam Risalah Cinta dan Kebahagiaan; Islam Tuhan Islam Manusia; Epistemologi Tasawuf; Semesta Cinta: Pengantar kepada Pimikiran Ibn ‘Arabi; Belajar Hidup dari Rumi; Mereguk Cinta Rumi; Memulihkan Sekolah, Memulihkan Manusia; Sains “Religius”, Agama “Saintifik”; Catatan untuk Diriku, dan beberapa judul buku lain. Ia juga masih aktif memberikan ceramah dan menjadi pembicara di sejumlah seminar keilmuan, khususnya kajian tentang filsafat, tasawuf, dan pemikiran Islam kontemporer.

Ia juga pendiri Gerakan Islam Cinta, anggota Dewan Internasional Compassionate Action International, Ketua Dewan Pembina Yayasan Amal Khair Yasmin, dan salah satu pendiri serta anggota Dewan Pembina Yayasan Nuralwala: Pusat Kajian Akhlak dan Tasawuf. Haidar juga adalah di antara pendiri sekaligus Ketua Yayasan Lazuardi Hayati yang mengembangkan jaringan sekolah Islam di berbagai wilayah di Indonesia.

@Haidar_Bagir

www.haidarbagir.com

Rate this ebook

Tell us what you think.

Reading information

Smartphones and tablets
Install the Google Play Books app for Android and iPad/iPhone. It syncs automatically with your account and allows you to read online or offline wherever you are.
Laptops and computers
You can listen to audiobooks purchased on Google Play using your computer's web browser.
eReaders and other devices
To read on e-ink devices like Kobo eReaders, you'll need to download a file and transfer it to your device. Follow the detailed Help Center instructions to transfer the files to supported eReaders.