BETERNAK MAGOT

· Penerbit Andi
4.9
57 reviews
eBook
112
Pages
Ratings and reviews aren’t verified  Learn more

About this eBook

Magot merupakan larva dari jenis lalat black soldier fly (BSF), spesies Hermetia illucens. Siapa sangka, larva kecil ini memiliki potensi yang menggiurkan untuk dibudidayakan. Magot diklaim mampu mengurangi 80% sampah rumah tangga, pasar & industri. Selain itu, magot kaya akan protein yang membuat larva ini bisa dijadikan sebagai pakan ternak, terutama ikan dan unggas. Limbahnya sendiri ramah lingkungan untuk mencapai Biosecurity & Sustainable Development Goals. Teknologi budi dayanya juga tidak begitu sulit untuk dikembangkan; tidak rumit, tergolong murah sehingga tidak perlu modal besar. 

Buku ini hadir untuk membahas secara lengkap tentang Magot-yang berdasarkan hasil penelitian, mulai dari pola pengembangan budi daya; magot black soldier fly (BSF) & siklus hidupnya; desain berbagai macam wadah budi daya; teknik produksi sistem terbuka & tertutup untuk rumah tangga & industri; aplikasi hasil produksi; pengelolaan limbah produksi dengan zero waste program & fish farming integrated; serta dilengkapi dengan analisis usaha produksi skala rumah tangga & industri. 

Melalui buku ini, penulis berharap agar masyarakat lebih menmahami tentang magot dan teknik budi dayanya sehingga dapat membuka lapangan kerja baru.

Ratings and reviews

4.9
57 reviews
be susantyo
22 July 2022
Sukses Pak Ediwarman..semoga karya-karyanya semakin berkah. Aaamiin
Did you find this helpful?
Heri Budianto
13 July 2023
memberikan ilmu yg sangat membantu dlm memberi solusi menekan biaya pakan di budidayakan ikan
Did you find this helpful?
mariza putri
23 June 2022
Ilmu nya bermanfaat. Terimakasih
Did you find this helpful?

About the author

Ediwarman, lahir 26 April 1963 di Kecamatan Surantih, Kabupaten Pesisir Selatan, Provinsi Sumatera Barat. Ia menamatkan sekolah dasar hingga sekolah menengah atas di kota kelahirannya. Penulis merupakan alumnus Departemen Budidaya Perairan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, Institut Pertanian Bogor. Ediwarman meraih gelar sarjana pada tahun 1990. Tahun 1992–1994 penulis bekerja di Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Jambi, sebagai teknisi tambak udang di Tanjung Labu Kuala Tungkal. Pada tahun 1995 ia pindah tugas ke Balai Budidaya Air Tawar Jambi (saat itu bernama Loka Budidaya Air Tawar Danau Teluk Jambi). Pada tahun 2006 meraih gelar Magister Sains dalam bidang Aquaculture (nutrisi ikan) pada program Pascasarjana IPB. Kini penulis bertugas sebagai perekayasa di Balai Perikanan Budidaya Air Tawar Sungai Gelam Jambi. Sebagai perekayasa, ia aktif melakukan kegiatan kerekayasaan dalam bidang nutrisi ikan dan mencari bahan pakan alternatif.

Rate this eBook

Tell us what you think.

Reading information

Smartphones and tablets
Install the Google Play Books app for Android and iPad/iPhone. It syncs automatically with your account and allows you to read online or offline wherever you are.
Laptops and computers
You can listen to audiobooks purchased on Google Play using your computer's web browser.
eReaders and other devices
To read on e-ink devices like Kobo eReaders, you'll need to download a file and transfer it to your device. Follow the detailed Help Centre instructions to transfer the files to supported eReaders.