Bomanta adalah seorang travel blogger yang gemar melakukan perjalanan ke luar negeri secara mandiri atau tanpa agen perjalanan wisata. Dari setiap perjalanan yang telah dilakukan selama ini, Boma mulai membuat ebook yang berisi cerita perjalanan dan tips melakukan liburan ke luar negeri secara independen.
Beberapa kali Boma memimpin sendiri tur-tur kecil bernuansa edukasi yang secara sengaja mengajarkan para peserta tur-nya untuk "kesasar" di luar negeri, hal ini dia lakukan untuk membuat para newbie traveler menjadi berani dan mampu mengendalikan rasa takut yang kerap kali datang ketika berlibur seorang diri.