Judul buku ini berasal dari kisah Phoenix yang bertransformasi—legenda Yunani tentang seekor burung phoenix. Ini berkaitan dengan situasi yang mungkin dialami banyak orang saat ini—prestasi rendah, kurang berhasil, hidup biasa-biasa saja. Saat kita melalui pandemi, baik individu maupun bisnis dari berbagai bidang akan berusaha mencari cara untuk keluar “dari abu” pandemi ini. Berupaya total menemukan kembali jati diri untuk kemudian muncul sebagai sosok yang lebih kuat. Dalam The Phoenix Transformation Anda akan belajar bagaimana cara: • Mengembangkan konsep diri yang tangguh. • Mendapatkan jalur cepat untuk mencapai tujuan Anda lebih singkat daripada yang pernah Anda impikan. • Menemukan cara menetapkan sasaran “fleksibel” yang dapat disesuaikan dengan kondisi ekonomi yang terus berubah cepat. • Membuka rahasia melipatgandakan kekuatan otak Anda dan mengasah intuisi Anda. • Menemukan kunci untuk menghapus emosi negatif. • Menyapu pemborosan waktu yang mengikis produktivitas, dan yang paling penting, pemborosan yang disebabkan oleh e-mail, pesan instan, dan perangkat komunikasi elektronik lainnya. • Menguasai formula 12 poin simpel untuk melipatgandakan produktivitas. • Mempelajari cara merawat hubungan Anda yang paling berharga dan meninggalkan reputasi baik dan kehormatan. • Serta banyak lagi!