Galau dalam menulis halau dengan buku ini, jangan ragu untuk membuat pahatan rangkaian kata-kata, tidak bisa bukan karena kurang pintar tetapi kurang bersungguh-sungguh. Menulis itu mudah, menulis itu tidak susah dan menulis itu gampang. Jangan perdulikan gambaran-gambaran yang terpampang berseliweran didalam fikiran, hapus gambaran itu semua lalu gantikan dengan tindakan dan memulai menyusun untaian huruf. Bayangkan seperti kalian yang mau menyatakan cinta kepada seseorang dan kalian tahu kalau seseorang itu ada yang lagi menendekati, kalau tidak gerak cepat maka akan lenyap sudah impian indah bersamanya. Menulispun juga seperti itu kalau tidak segera menuliskan apa yang ingin dituliskan maka akan hilang dan tidak berbekas untuk kehidupan kita.