A Setyo Wibowo lahir di Ambarawa, Jawa Tengah, lulus sarjana di STF Driyarkara (1994), kemudian menempuh pendidikan baccalaureat Teologi di Universitas Gregoriana, Roma, Italia (1996-1999). Ia memulai studi S-2 Filsafat di Institut Catholique de Paris (1999-2000) dan menyelesaikan gelar Master Filsafat (2000-2001) di Université Paris I – Panthéon Sorbonne, Paris, Prancis. Setelah itu, gelar DEA en Philosophie (2002-2003) dan Doktor dalam bidang Filsafat diraih di Université Paris I – Panthéon Sorbonne, Paris, Prancis (2003 – 3 Juli 2007). Sejak Agustus 2007 ia mengajar di almamaternya, STF Driyarkara, Ia juga mengajar di Fakultas Teologi Universitas Sanata Dharma, di Yogyakarta (sejak 2015-sekarang), di Prodi S3 STIK-PTIK (Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian/Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian) di Jakarta (sejak 2014-sekarang). Mulai 2022, ia juga mengajar di Fakultas Hukum Universitas Pancasila, Jakarta. Ia aktif menjadi pemimpin redaksi Majalah Basis, Yogyakarta. Buku-buku yang diterbitkan PT Kanisius adalah: Arete: Hidup Sukses Menurut Platon (2011), Lysis: Persahabatan Menurut Platon (2015), Xarmides: Keugaharian Menurut Platon (2015), re-edisi Gaya Filsafat Nietzsche (2017), Paideia: Filsafat Pendidikan-Politik Platon (2017), Ataraxia: Bahagia Menurut Stoikisme (2019). Ada dua bukunya yang diterbitkan oleh KPG: Filokomik: 10 Filsuf 10 Strategi Bahagia (2020) dan Cara Kerja Ilmu Fisafat dan Filsafat Ilmu (2022).