Seteru 1 Guru: Novel Pergulatan 3 Murid Tjokroaminoto

· Mizan Qanita
4.6
44 reviews
Ebook
260
Pages
Ratings and reviews aren’t verified  Learn More

About this ebook

Surabaya, awal tahun 1900-an, di Jalan Peneleh Gang VII ada sebuah rumah yang dihuni sejumlah anak muda pembentuk sejarah bangsa ini. Rumah itu menjadi saksi bagaimana H.O.S Tjokroaminoto, sang Raja Jawa Tanpa Mahkota, menggembleng anak-anak kosnya dalam perjuangan melawan penjajahan. Para muridnya itu adalah Soekarno, Musso, dan Kartosoewirjo. Dari Tjokroaminoto, ketiganya belajar tentang kemerdekaan, kebebasan, dan ideologi dalam berbangsa. Ketiganya bersahabat dan saling mendukung.

Namun, sejarah berkata lain. Ketiga murid kesayangan Tjokroaminoto ini harus berpisah jalan. Mereka menempuh jalan sesuai kata hati masing-masing. Sebuah persimpangan yang akhirnya membawa mereka kembali dalam sebuah pertemuan berdarah. Perselisihan paham yang membuat sahabat harus saling menumpas. 

Seteru 1 Guru, novel tentang pergulatan sejarah anak bangsa, Soekarno, Musso, dan Kartosoewirjo. Tentang bagaimana ketiga sahabat satu perguruan itu harus berpisah jalan demi keyakinan yang berbeda. Tentang bagaimana sebuah bangsa merdeka harus dibangun dengan darah dan air mata. 

"Novel Seteru 1 Guru ini patut dibaca sebagai kunci pembuka ke arah penziarahan sejarah bangsa."

-Yudi Latif, cendekiawan

[Mizan, Qanita, Soekarno, Musso, Kartosoewirjo, Novel, Sejarah, Indonesia]

Ratings and reviews

4.6
44 reviews
Eno Noe
January 12, 2016
Saya suka dengan penuturan dari pengarang, sederhana dan ringkas, tetapi masih bisa menyuguhkan emosi dan suasana saat itu. Cukup compact bagi pelajar yang mau mengenal tokoh2 perjuangan secara singkat. Terima kasih mas haris
1 person found this review helpful
Did you find this helpful?
nazaruddin nasir
February 23, 2023
Novel sejarah yg harus dibaca generasi masa kini utk memahami konteks sejarah yg cenderung ditulis dgn narasi kaku dan bahkan beku. Sehingga buku sejarah pun cuma buku lapuk berlapis debu
Did you find this helpful?
Opik Morrow
September 13, 2020
Buku yang layak untuk dibaca terutama bagi kaum muda Indonesia, membuka kunci sejarah pergolakan sebelum bangsa Indonesia merdeka.
Did you find this helpful?

About the author

Buku ini adalah novel pertama karya Haris Priyatna. Namun, bukan buku pertama yang dia tulis. Buku-buku karyanya sudah diterbitkan oleh berbagai penerbit terkemuka, antara lain Ufuk Press, Bentang, Nuansa Cendekia, Pustaka Hidayah, dan Mizan. Memang, Haris sudah berkarya di dunia perbukuan selama lebih dari satu dekade. Dia pernah menjadi Pemimpin Redaksi di Penerbit Mizan dan Penerbit Salamadani.

Selain menulis buku, Haris juga telah menerjemahkan puluhan buku untuk berbagai penerbit seperti Mizan, Serambi, Gramedia, Ufuk, Lentera Hati, dan Alvabet. Di media massa, Haris pernah dikenal sebagai penulis tetap kolom Selisik Republika. Dia juga menulis artikelartikel di berbagai surat kabar—termasuk Kompas. Haris dapat dihubungi melalui e-mail: hp_author@ yahoo.com, Pin BB: 74F9962D atau follow twitternya di @harispriyatna.[]

Rate this ebook

Tell us what you think.

Reading information

Smartphones and tablets
Install the Google Play Books app for Android and iPad/iPhone. It syncs automatically with your account and allows you to read online or offline wherever you are.
Laptops and computers
You can listen to audiobooks purchased on Google Play using your computer's web browser.
eReaders and other devices
To read on e-ink devices like Kobo eReaders, you'll need to download a file and transfer it to your device. Follow the detailed Help Center instructions to transfer the files to supported eReaders.