Umur katak bisa sangat panjang, jenis katak Eropa contohnya bisa hidup hingga 10 sampai 12 tahun lamanya.Spesies katak terbesar adalah Goliat yang bisa tumbuh hingga 32 cm. Katak adalah hewan yang memiliki suara yang indah, masing-masing katak bahkan memiliki karakter suara yang berbeda-beda.Metamorfosis katak terbilang cukup unik. Hal ini disebabkan katak kecil hidup di dalam air menggunakan insang, namun ketika dewasa insang tersebut hilang dan digantikan dengan paru-paru.
Ketika bertelur, katak betina dapat menghasilkan telur sebanyak 5000 hingga 20000. Biasanya setelah bertelur, induk katak tidak menunggu telurnya tersebut. Telur akan menetas dengan sendirinya, dan membiarkan berudu hidup mandiri tanpa bantuan induknya untuk mencari makan.
Penulis