"Pada zaman sekarang ini, ilmu pengetahuan dan teknologi banyak berperan dalam membentuk keyakinan seorang manusia. Hampir setiap hal diuji dari kacamata ilmu pengetahuan untuk dinilai kebenarannya. Ilmu pengetahuan dan teknologi modern akan sangat terkait di dalam kehidupan dan keyakinan generasi saat ini maupun generasi mendatang. Buku ini berupaya memberikan informasi tentang isyarat-isyarat ilmiah yang terdapat di dalam Al-Quran, dan kesesuaiannya yang luar biasa terhadap fakta-fakta ilmiah yang ditemukan oleh para ahli. Oleh karena itu, informasi yang terdapat di dalam buku ini sangat penting untuk d i k e t a h u i oleh siapa pun, dalam hal ini utamanya disajikan untuk anak-anak. Buku ini bukan hanya merujuk kepada fakta-fakta temuan para ahli, tetapi juga mencantumkan pendapat-pendapat para ahli terhadap isyarat ilmiah yang terdapat di dalam Al-Quran itu sendiri. Demikian, semoga buku ini dapat memberi manfaat yang sebesar-besarnya bagi para pembacanya."