Lulus S1 di Program Studi Kesehatan Masyarakat, Fakultas Kedokteran Universitas Udayana tahun 2018 jurusan Biostatistika dan Demografi, lulus S2 di Institute for Population and Social Research (IPSR), Mahidol University, Thailand tahun 2021 Jurusan Population and Sexual and Reproductive Health. Aktif sebagai dosen dan peneliti di bidang kesehatan, pembina dan juri esai serta karya tulis ilmiah siswa dan mahasiswa tingkat nasional. Sejak tahun 2014 sudah berhasil memperoleh 54 prestasi tingkat nasional dan internasional, menjadi delegasi Indonesia pada beberapa forum pemuda dan konferensi ilmiah tingkat internasional, 5 Hak Kekayaan Intelektual (HKI) bidang teknologi kesehatan, dan 11 publikasi ilmiah di jurnal bereputasi nasional dan internasional, serta sudah melaksanakan lebih dari 40 kegiatan penelitian dan pengabdian masyarakat senilai lebih dari 3 miliar rupiah. Selain itu, penulis juga menjadi pendiri lembaga pelatihan ilmiah bernama Akademi Riset Indonesia dan satutingkat.id yang bergerak di bidang pelatihan, pendampingan, dan konsultasi keilmiahan serta penelitian untuk pelajar, mahasiswa, dan profesional.