Dalam buku ini dibahas tentang bagaimanakah langkah-langkah Model Pembelajaran Kooperatif Jigsaw, implementasi Model Pembelajaran Kooperatif Jigsaw dapat diterapkan di kelas, serta keterlibatan siswa dalam pembelajaranya yang dapat meningkatkan aktivitas belajar siswa dan berdampak pada hasil belajar. Buku ini disusun berdasarkan kajian pustaka yang terkait dengan hal tersebut.
Berdasarkan hasil kajian pustaka tersebut, akhirnya diperoleh data bahwa model pembelajaran Kooperatif Jigsaw dapat diterapkan dan dikembangkan di kelas. Sehingga dapat memotivasi siswa untuk belajar secara aktif dan menghargai satu sama lain serta terjalinnya komunikasi yang baik.
Lilis Sulastri, S.Pd. SD dilahirkan di Kabupaten Tasikmalaya Provinsi Jawa Barat, tepatnya pada tanggal 20April 1971 merupakan anak ke-3 dari 5 bersaudara oleh pasangan Bapak ToeloesEndangdan Ibu Asiyah. Penulis memasuki jenjang di pendidikan dasar pada tahun 1978 tepatnya di SD Negeri Mekarrahayu dan tamat pada tahun 1984, melanjutkan pendidikan di SMP Yayasan 17 Kawalu tahun1984 dan tamat pada tahun 1987 kemudian melanjutkan ke SPG SwastaGalunggungTasikmalayatah