Empat tahun lalu, Kerry Taylor mengkhianati kepercayaan Alex Veranchetti. Mereka pun bercerai meski saat itu Kerry sedang mengandung Nicky, anak Alex. Setelah empat tahun, Alex tak lagi puas hanya menjadi ayah saat liburan dan akhir pekan. Taipan Italia-Yunani itu menginginkan Nicky dibesarkan dengan segala kemudahan yang bisa diberikan oleh keluarga Veranchetti. Alex tidak rela anaknya hidup dalam kesederhanaan yang ditanamkan oleh Kerry. Namun, Nicky memberikan syarat. Ia hanya ingin ikut Alex jika Kerry juga tinggal bersama mereka. Sekali lagi, Kerry menjadi pengantin keluarga Veranchetti. Sekali lagi, Kerry mengorbankan harga dirinya. Terutama ketika ia tahu pengkhiatan yang dulu terjadi, bukan sepenuhnya salahnya.