Assoc.Prof.Dr. Marissa Grace Haque-Fawzi, S.H., M.Hum., M.B.A., M.H., M.Si.,
Merupakan dosen dan peneliti dengan home-base di IBS (Indonesia Banking School), sebuah institusi pendidikan yang didirikan oleh Yayasan Bank Indonesia. Sebelumnya penulis dikenal sebagai aktris film, fotomodel, penari, produser film, yang kemudian sempat sebentar berpolitik dan masuk sebagai anggota DPR-RI di Senayan. Doktor Ilmu Manajemen Lingkungan dari IPB (Institut Pertanian Bogor) ini juga alumni Magister dari beberapa fakultas dan universitas, yaitu: (1) Fakultas Ekonomika Bisnis, Universitas Gadjah Mada; (2) Fakultas Hukum, Universitas Gadjah Mada; (3) Pascasarjana Kajian Timur Tengah dan Islam, Universitas Indonesia; (4) Fakultas Linguistik Terapan Bahasa Inggris, Universitas Katolik Atmajaya, dengan S1 nya dari Fakultas Hukum, Universitas Trisakti. Dikaitkan dengan beragam bidang keilmuan yang dimilikinya, di usianya yang sekarang ini, selalu melakukan beragam aktivitas terkait dengan hal yang serba syariah, khususnya belakangan ini dengan fokus kepada manajemen dalam industri halal di dalam serta luar negeri. Sebelumnya telah dimulai dengan buku halal di Thailand, lalu sekarang dengan buku dan paper akademik untuk jurnal nasional serta internasional terkait halal di Vietnam, menyusul segera dalam waktu dekat halal di Jepang, di Qatar, di Belanda, di Inggris, serta di India. Baginya sangat jelas bahwa Islam adalah Rahmatan lil ‘alamin. Kini dirinya semakin kerap menyuarakan ungkapan “halal is for everyone”, dan “halal is my life.”