Menggunakan Microsoft Excel untuk mengolah data akuntansi adalah pilihan yang tepat, hal ini karena aplikasi spreadsheet ini menawarkan berbagai fitur yang sangat memungkinkan anda dapat bekerja secara akurat dan efisien.
Buku ini memandu Anda dalam mendesain akuntansi GL berbasis Excel yang menawarkan kepada Anda semua kehandalan yang ada pada Microsoft Excel. Semua proses akuntansi dari penulisan jurnal sampai pembuatan laporan bisa diotomatisasi hanya dengan “Click” yaitu;
Click penulisan formula & update transaksi
Click recovery formula & broken link
Click input data akun
Click cetak laporan Junal, Buku Besar, Neraca Lajur,
Laba Rugi & Neraca
Sebagai penunjang pemahaman Anda, buku ini disertai dengan CD yang berisi latihan dan cara pendesainan aplikasi.
Penulis adalah lulusan Fakultas Ekonomi Jurusan Manajemen Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto. Pernah bekerja sebagai Programmer pada Business Decisions System Development, Pte Ltd Singapore dan sebagai staf Administrasi & Keuangan Proyek pada Persero PT Virama Karya –Jakarta.
Saat ini penulis adalah partner bidang IT di KAP Andi Ruswandi Wisnu & Rekan (Registered Public Accountants) – Jakarta, website: www.arwr.co.id
Buku yang pernah ditulis dan diterbitkan oleh Media Kita sebagai adalah berikut:
Membuat Aplikasi Akuntansi dengan Microsoft Excel 2007 (sampai dengan cetakan ke-4)
Bekerja Secara Otomatis di Microsoft Excel 2007 dengan Macro (sampai dengan cetakan ke-2)
Panduan Praktis Membuat Aplikasi Penggajian dengan Microsoft Excel 2007
EasyExcel AccountinGL, Cepat dan Cerdas Membuat Aplikasi Akuntansi
Aplikasi Persediaan dan Penjualan Siap Pakai dengan Microsoft Excel
Excel 2007 dan 2010, Optimal Tanda Masalah
Cara Praktis dan Instant Menjadi Programmer Excel (sudah cetakan ke-2)
Buku Pintar Aplikasi Akuntansi Dengan Sitem Otomatisasi CEA (ClickExcelAccounting).
Mudahnya Belajar Sendiri Microsoft Access (Disertai contoh simple Payroll simple application).
Setelah Pembaca mempelajari buku ini dan masih menjumpai kesulitan bisa menghubungi Penulis via alamat email: [email protected]