Bayu Firmansyah Putra
- Flag inappropriate
- Show review history
Luffy dkk. berhasil menyelamatkan Nico Robin dan mengalahkan para marinir serta ketua CP9. Lalu, secara mengejutkan di tengah serbuan kapal laut marinir, tiba-tiba Going Merry muncul untuk mengangkut mereka dan menyelamatkan para anggota bajak laut Topi Jerami. Meskipun begitu, karena Merry sudah dalam kondisi yang sudah sulit diperbaiki, ia pun harus ditenggelamkan sebagai salam hormat perpisahan. Luffy, Usopp, Zoro, Sanji, Nami, Robin, Chopper sangat bersedih dan jadi teringat kenangan ketika Merry masih bersama mereka dalam menjelajahi lautan.