PEMBELAJARAN TEMATIK: ( KONSEP DAN APLIKASI )

·
CV. AE MEDIA GRAFIKA
4,6
5 avis
E-book
182
Pages
Les notes et avis ne sont pas vérifiés. En savoir plus

À propos de cet e-book

Pembelajaran tematik merupakan pembelajaran terpadu yang menggunakan tema untuk mengaitkan beberapa mata pelajaran sehingga dapat memberikan pengalaman bermakna kepada siswa.
Pembelajaran tematik bukanlah hal yang baru dalam sistem pendidikan Indonesia bahkan saat ini sudah menjadi roh pelaksanaan kurikulum yang dikembangkan, khususnya di Sekolah Dasar. Namun dalam penerapannya masih banyak menemui kendala. Masih minimnya contoh pelaksanaan pembelajaran tematik secara praktis merupakan salah satu penyebabnya.

Buku ini disusun untuk membantu praktisi pendidikan, khususnya guru dan calon guru sebagai acuan dalam melaksanakan pembelajaran tematik. Tidak hanya menyajikan teori, tapi buku ini juga disertai dengan contoh aplikasi dalam proses pembelajaran, mulai dari perencanaan, pelaksanaan, sampai dengan penilaian.
Secara sistematis buku ini menyajikan:
~ konsep dasar pembelajaran tematik;
~ landasan dan teori belajar;
~ implikasi pembelajaran tematik;
~ pembelajaran tematik terpadu;
~ desain pembelajaran tematik terpadu;
~ model pembelajaran;
~ pengembangan media pembelajaran tematik;
~ penilaian pembelajaran tematik.

Notes et avis

4,6
5 avis

À propos de l'auteur

 Dr. Ani Kadarwati, M.Pd. lahir di Surabaya 3 April 1955. Lulus Pendidikan Dasar tahun 1967 dari SD St. Theresia Surabaya. Sekolah Menengah Pertama di SMPN 9 Surabaya lulus tahun 1970 dan Sekolah Menengah Atas di SMAN 2 Surabaya lulus tahun 1973. Pendidikan Tinggi ditempuh di S1 Kimia IKIP Negeri Surabaya lulus tahun 1981. S2 Manajemen Pendidikan di Universitas Negeri Surabaya lulus tahun 2002. Program Doktor di tempuh di Universitas Negeri Malang pada jurusan Manajemen Pendidikan lulus tahun 2007. Sesuai dengan latar belakang akademisnya, berbagai profesi di bidang pendidikan pernah di emban, mulai dari menjadi guru, kepala sekolah (SMAN 4 Sidoarjo, SMAN 1 Sidoarjo, SMAN 1 Krian), pengawas sekolah, dan pengawas sekolah madya. Tahun 2008 aktif mengajar sebagai dosen di Universitas PGRI Madiun. Selain aktif mengajar, juga aktif melakukan penelitian, pengabdian masyarakat, sebagai fasilitator provinsi USAID PRIORITAS dan menjadi nara sumber di berbagai pertemuan ilmiah.

Dr. Ibadullah Malawi, M.Pd. lahir di Brebes 15 Mei 1962. Menyelesaikan pendidikan S1 Filsafat Pendidikan di Universitas Negeri Sebelas Maret Surakarta tahun 1985, S2 Pendidikan Sejarah di IKIP Negeri Jakarta tahun 1990, dan S3 Ilmu Sosial dari universitas Merdeka Malang tahun 2015. Saat ini aktif mengajar sebagai dosen di Universitas PGRI Madiun. Penelitian pendidikan merupakan salah satumata kuliah yang diampu di Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar. Selain mengajar juga aktif dalam melaksanakan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.

Donner une note à cet e-book

Dites-nous ce que vous en pensez.

Informations sur la lecture

Smartphones et tablettes
Installez l'application Google Play Livres pour Android et iPad ou iPhone. Elle se synchronise automatiquement avec votre compte et vous permet de lire des livres en ligne ou hors connexion, où que vous soyez.
Ordinateurs portables et de bureau
Vous pouvez écouter les livres audio achetés sur Google Play à l'aide du navigateur Web de votre ordinateur.
Liseuses et autres appareils
Pour lire sur des appareils e-Ink, comme les liseuses Kobo, vous devez télécharger un fichier et le transférer sur l'appareil en question. Suivez les instructions détaillées du Centre d'aide pour transférer les fichiers sur les liseuses compatibles.