Biodata Penulis
Maria Anita Titu, S.E., M.Pd.
Penulis tertarik terhadap ilmu Ekonomi dimulai pada tahun 2001. Pendidikan penulis dimulai pada pendidikan strata 1 di Universitas Warmadewa pada Fakultas Ekonomi (IESP) tahun 2001 dan diselesaikan pada tahun 2006. Pendidikan Akta Mengajar di IKIP PGRI Bali pada Pendidikan Ekonomi pada tahun 2006 dan diselesaikan 2007. Pendidikan strata 2 penulis di Universitas Negeri Surabaya pada Pasca Sarjana Pendidikan Ekonomi pada tahun 2014 dan diselesaikan pada tahun 2016. saat ini penulis sebagai Dosen tetap dan aktif mengajar di Perguruan Tinggi (Institut Keguruan dan Teknologi Larantuka). Penulis memiliki kepakaran dibidang ilmu ekonomi. Selain Pendidik, dan Peneliti di bidang ekonomi, juga melakukan Pengabdian kepada masyarakat sesuai bidang ilmu. Penulis juga aktif menulis buku dengan harapan dapat memberikan kontribusi positif bagi bangsa dan negara yang tercinta ini.
Email Penulis: [email protected]
Biodata penulis
Dr. I Made Darsana, S.E., M.M.
lahir tahun 1975 di Kabupaten Gianyar Bali adalah dosen tetap pada Program Studi Magister Terapan Perencanaan Dan Pengembangan Pariwisata (S-2 TP3) Institut Pariwisata Dan Bisnis Internasional (IPBI) Denpasar. Ia menyelesaikan Pendidikan Sarjana Ekonomi jurusan manajemen (S1) di UJB Yogyakarta (1999). Pendidikan S2 (MM) diselesaikannya di Undiknas University (2010) dan pendidikan S3 (DR) di bidang ilmu manajemen diselesaikannya di Universitas Brawijaya Malang (2014). Disamping sebagi dosen pada Prodi S-2 TP3 IPBI Denpasar, yang mengampu mata kuliah Metodelogi Penelitian dan Manajemen Sumber Daya Manusia, juga sebagi Chief Editor pada SIWAYANG Journal (Jurnal Pariwisata), reviewer pada “Jurnal British” Pradita University, Jakarta sejak Bulan Juli 2021, reviewer internal untuk hibah penelitian internal STPBI sejak Maret 2017, serta menjabat sebagai Sekretaris Prodi S-2 TP3 IPB Internasional Denpasar sejak September 2022. Karya buku yang pernah diterbitkan yakni Pengolahan Data Penelitian Manajemen dan Akuntansi Dengan SPSS Versi 23.0 (Penerbit: Unmas Press) bersama dengan Dr. I Nyoman Rasmen Adi, dosen Undknas University, Manajemen Sumber Daya Manusia, Wine Produksi Asli Bali dan Book Chapter” 1) Kewirausahaan Di Industri Hospitality: Strategi Pengelolaan Pasca Pandemi COVID-19, 2) Menyeimbangkan Permintaan Dan Penawaran, 3) Struktur Organisasi Dalam Manajemen Sumber Daya Manusia dan 4) Analisis Industri. Buku Monograf: Kajian Wisata Bahari Nusa Lembongan Sebagai Tujuan Utama Wisata Bahari. Karya lain berupa jurnal internasional bereputasi (SCOPUS: Q1&Q2) dan jurnal nasional yang bereputasi (SINTA: 2,3,4,5 dan 6) yang sudah terpublikasi secara online. Peraih penghargaan sebagai juara 2 dosen berprestasi pada Dies Natalis ke-34 Unmas Denpasar. Dan pada tahun 2022 meraih Hibah Dikti, Skim Program Inovasi Pengembangan Kewilayahan (PIPK).
Email Penulis: [email protected]
Biodata Penulis
Lola Rahmadona, S.P., M.Si.
Lahir di Palembang pada tanggal 06 September 1991. Lulus S-1 di Program Studi Agribisnis Fakultas Pertanian Universitas Andalas (UNAND) Padang dan Lulus S-2 di Program Magister Sains Agribisnis Fakultas Ekonomi dan Manajemen Institut Pertanian Bogor (IPB). Saat ini merupakan dosen tetap Program Studi Agribisnis Fakultas Pertanian Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ). Saat ini menjabat sebagai Kepala Bagian Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) Universitas Muhammadiyah Jakarta. Aktif sebagai auditor mutu internal di lingkungan Universitas Muhammadiyah Jakarta dan merupakan salah satu auditor yang tersertifikasi internasional. Aktif dalam bidang Pendidikan, pengajaran dan di organisasi keilmuan. Selain itu, penulis memiliki kepakaran dibidang Ekonomi dan Manajemen, penulis mengampu mata kuliah Ekonomi Bisnis, Pemasaran, Komunikasi Bisnis, Statistika, Studi Kelayakan Bisnis, Dasar-Dasar Manajemen, Manajemen Sumber Daya Manusia, dan Bahasa Inggris. Penulis juga aktif dalam berbagai penelitian dan pengabdian masyarakat, aktif menulis karya ilmiah berupa jurnal, dan penulis juga memfokuskan diri untuk menulis buku dengan harapan dapat memberikan kontribusi positif untuk anak bangsa terhadap perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi.
Email Penulis: [email protected]
Biodata Penulis
Sishadiyati, S.E., M.M.
lahir di Surabaya 16 Desember 1980. Telah menyelesaikan studi S1 Ekonomi Pembangunan pada tahun 2003 dan S2 Magister Manajemen pada tahun 2009 di Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur. Sejak tahun 2010 telah mengabdi di Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur dan saat ini tercatat sebagai Dosen Tetap Prodi Ekonomi Pembangunan (S1) di instansi yang sama, mengampu matakuliah Metodologi Penelitian, Aplikasi Analisis Kuantitaif, Pengantar Teori Ekonomi, Pasar Modal, Investasi, Matematika, Kewirausahaan dan Evaluasi Proyek Sektor Publik. Aktif meneliti dan menulis artikel diberbagai jurnal ilmiah dan menjadi narasumber dalam kegiatan “Kelas Kepenulisan Karya Ilmiah”, presenter pada konferensi nasional maupun internasional. Diantara karya yang telah dihasilkan mengangkat tema tentang kawasan pesisir dengan judul “Pengembangan Ekonomi Lokal di Kawasan Pesisir Kecamatan Bulak Surabaya”.
Email Penulis: [email protected]
Biodata Penulis
Ariani, S.E., M.Si.
Penulis tertarik terhadap ilmu Ekonomi dimulai sejak tahun 2004. Pendidikan penulis dimulai pada pendidikan strata 1 di STIE Malangkuçeçwara Malang pada jurusan Manajemen tahun 1998 dan selesai pada tahun 2002. Pendidikan strata 2 penulis di Universitas Negeri Jember Pasca Sarjana Ilmu Ekonomi pada tahun 2008 dan selesai pada tahun 2010. Pengalaman akademis, penulis saat ini ±20 tahun memilih untuk fokus mengabdikan diri sebagai Dosen dan aktif mengajar di salah satu Perguruan Tinggi yaitu di Universitas Borneo Tarakan pada Fakultas Ekonomi di Jurusan Ekonomi Pembangunan. Penulis memiliki kepakaran dibidang Ilmu Ekonomi (ESDM & Ketenagakerjaan, Ekonomi Moneter, Ekonomi Pembangunan). Selain peneliti, penulis juga aktif menulis buku dengan harapan dapat memberikan kontribusi positif bagi bangsa dan negara.
Email Penulis: [email protected]
Biodata Penulis
Aris Triyono, S.E., M.M.
Dosen Prodi S1 Manajemen; Institut Teknologi dan Bisnis Indragiri, S1 Universitas Lancang Kuning (UNILAK) Pekanbaru, S2 Universitas Muhammadiyah (UMJ) Jakarta.
Karya tulis buku yang sudah terbit: Manajemen Risiko; Pengantar Ekonomi Makro; Manajemen Pemasaran; Esensi pada Ekonomi Makro, Pengantar Ekonomi Pembangunan,
Manajemen Perpustakaan Sekolah, Dasar-dasar Studi Kelayakan Bisnis; Perencanaan dan Audit SDM; Perilaku Organisasi dan Pengantar Ilmu Ekonomi.
Email Penulis: [email protected]
Biodata Penulis
Masruha, S.Sy., M.H.
Penulis lahir di Bawean, Gresik pada 25 Maret 1992. Seorang pengajar yang kerap di panggil kak ua ini adalah putri sulung dari pasangan Bapak M. Mursyidi dan Ibu Maizun. Riwayat pendidikan formal mulai dari MINU 21 Bululanjang, kemudia MTs hasan Jufri sekaligus MA Hasan Jufri. Pendidikan S1 di tempuh di jurusan syari’ah program studi hukum ekonomi syariah di STAI Hasan Jufri Bawean. Dilanjutkan dengan program magister di pascasarjana Universitas Sunan Giri Surabaya program studi akhwal syakhsiyah jurusan hukum.
Sementara pendidikan nonformal dimulai dari belajar di pondok pesantren Hasan Jufri dan pondok Darul Falah Jepara. Saat ini penulis menjadi dosen tetap di STAI Hasan Jufri Bawean dan mulai berlatih untuk menulis di jurnal ilmiah kampus. Selain itu, penulis juga aktif dalam kegiatan organisasi fatayat NU di bidang hukum, politik dan advokasi. Buku ini sebagai upaya untuk mengasah kemampuan diri dalam dunia literasi dan juga dalam pengembangan diri dalam memahami ilmu-ilmu hukum.
Email Penulis: [email protected]
Biodata Penulis
Dr. Misno, S.H.I., S.E., M.E.I.
Penulis menyelesaikan Pendidikan Strata 1 pada Program Studi Hukum Keluarga Islam STAI Al-Hidayah tahun 2006, kemudian Magister pada Prodi Ekonomi Syariah Universitas Ibn Khaldun tahun 2008 dan Program Doktoral Prodi Hukum Islam Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati Bandung tahun 2014.
Saat ini sebagai dosen pada Program Magister Ekonomi Syariah Program Pascasarjana (PPs) Institut Agama Islam (INAIS) Sahid Bogor. Pengalaman mengajar sejak 2007 di STAI Al-Hidayah, STAI Al-Ikhsan Jakarta, Institut Tazkia, Universitas Ibn Khladun Bogor, UPN Veteran Jakarta dan Muhamadiyah Islamic College Singapura. Karya Tulis yang dihasilkannya diantaranya adalah: Islam Apa Adanya (IPB Press, 2009), Metode Penelitian Muamalah (Salemba Empat, 2018), Metode Penelitian Hukum Islam (UIKA Press, 2020), HRD Syariah: Teori dan Implementasi (Gramdia Pustaka Utama, 2020), Pengantar Bisnis Syariah (Salemba Empat, 2020), Fiqh Muamalah al-Maaliyah (Pustaka Bintang, 2022) dan puluhan buku lainnya.
Penghargaan yang diperoleh dalam bidang penulisan adalah Penghargaan Dosen Produktif Menulis Buku oleh Asosiasi Pengajar dan Peneliti Hukum Ekonomi Islam Indonesia (APPHEISI), dan Anugerah Buku Negara Malaysia (2021) Kategori Buku Nusantara.
Email Penulis: [email protected]
Biodata Penulis
Herty Ramayanti Sinaga, S.E., M.Si.
Nama lengkap Herty Ramayanti Sinaga, S.E., M.Si., dengan latar belakang Pendidikan S1 Universitas Kristen Maranatha Bandung; S2 Institut Pertanian Bogor.
Email Penulis: [email protected]
Biodata Penulis
Prof. Dr. B Lena Nuryanti Sastradinata, M.Pd.
Lahir di Kota Bandung pada 9 Juli 1961, lulus S1 tahun 1984 jurusan Manajemen Fakultas Keguruan Ilmu Sosial IKIP Bandung, kemudian melanjutkan ke Sekolah Pascasarjana S2 IKIP Bandung lulus tahun 1989 pada prodi Administrasi Pendidikan, kemudian melanjutkan ke S3 Prodi Administrasi Pendidikan di Pascasarjana UPI dan lulus tahun 2005.
Memperoleh jabatan Guru Besar tahun 2020 dalam kepakaran Pendidikan Ilmu Ekonomi Universitas Pendidikan Indonesia. Sejak 1987 hingga saat ini bekerja sebagai dosen PNS di Fakultas Pendidikan Ekonomi dan Bisnis Universitas Pendidikan Idonesia atau IKIP Bandung sebelum institusi tersebut berganti nama yang sekarang menjadi UPI.
Buku ini dipersembahkan bagi pembaca yang sedang dan ingin mencari referensi atau pengayaan pengetahuan tentang Ilmu Ekonomi. Khusus dalam bab ini penulis menguraikan tentang bagaimana pentingnya memahami dampak globalisasi terhadap ilmu ekonomi. Dengan memahami bagaimana globalisasi memengaruhi ilmu ekonomi, kita dapat mengembangkan strategi untuk memanfaatkan dampak positif dan mengatasi dampak negatif dari globalisasi dalam bidang iimu ekonomi.
Semoga melalui penulisan buku tentang dampak globalisasi terhadap ilmu ekonomi ini dapat memberikan manfaat yang signifikan bagi akademisi, praktisi ekonomi, pemerintah, dan masyarakat secara umum
Email Penulis: [email protected]
Biodata Penulis
Dr. Ansar, S.P., M.Si.
Penulis berkecimpung di bidang ilmu ekonomi dimulai sejak tahun 1997 di saat setelah menyelesaikan pendidikan S1 pada jurusan Sosial Ekonomi Pertanian di Universitas 45 Makassar, kemudian melanjutkan pendidikan S2 pada jurusan Ekonomi Sumber Daya Manusia di Universitas Hasanuddin tahun 2002, dan menyelesaikan Pendidikan Doktoral pada Program Pascasarjana Universitas Negeri Makassar di tahun 2010. Pengalaman praktis yang penulis pernah bekerja selain sebagai Dosen yaitu sebagai konsultan bidang sosial ekonomi pertanian, sebagai staf ahli bidang pembangunan ekonomi kemasyarakatan dan juga pendamping dalam pengelolaan bidang sosial ekonomi serta banyak terlibat dalam berbagai penelitian ilmiah dan mempunyai berbagai referensi artikel prosiding serta jurnal ilmiah yang bereputasi internasional dan nasional. Penulis akitf menulis beberapa buku yang berkaitan dengan materi buku ajar, buku referensi dan buku monograf yang ber-ISBN. Tentunya semua karya ini untuk dimaksudkan berkontribusi positif bagi kemajuan bangsa dan negara tercinta.
Email Penulis: [email protected]
Biodata Penulis
dr. Muljadi Hartono, M.PH., AAK.
Penulis lahir di Surakarta 31 Juli 1969, penulis selain bekerja professional sebagai dokter dirumah sakit penulis sangat tertarik untuk menulis buku. Pendidikan penulis di strata 1 Pendidikan Dokter di FK UNS pada 1996 selanjutnya penulis melanjutkan pendidikan strata 2 pendidikan S2 Manajemen RS di FK UGM pada 2010. Riwayat pekerjaan professional penulis di awali sebagai Dokter PTT di Kabupaten Blora 1998-2000, Dokter Pelaksana (ICU) RS Dr. OEN KANDANGSAPI SOLO 2000-2006, Supervisor Penunjang Medis RS Dr.OEN KANDANGSAPI SOLO 2006-2010, Manager Pelayanan Medis RS Dr. OEN KANDANGSAPI SOLO 2010-2011, Manajer Pelayanan Medis RS Dr. OEN SOLO BARU 2011-2013, Direktur Medis RS Dr.OEN KANDANGSAPI SOLO 2014-2019, Direktur administrasi dan umum RS Dr. OEN KANDANGSAPI SOLO 2020-sekarang, dan Surveior akreditasi KARS (KOMITE AKREDITASI RS) 2018-sekarang.
Email Penulis: [email protected]
Biodata Editor
Dr. Miko Andi Wardana, S.T., M.Si.
Editor tertarik terhadap ilmu Manajemen dimulai pada tahun 2020. Pendidikan Editor dimulai pada pendidikan strata 1 di Universitas Muhammadiyah Jember pada Fakultas Teknik Elektro tahun 2000 dan diselesaikan pada tahun 2004. Setelah itu berselang 8 tahun kemudian editor melanjutkan pendidikan strata 2 dikampus yang saya yaitu Universitas Muhammadiyah Jember pada Pasca Sarjana Ilmu Manajemen pada tahun 2012 dan diselesaikan pada tahun 2014. Berikutnya editor berpikir untuk melengkapi pendidikan maka editor berselang 1 tahun melanjutkan Studi Doktor Ilmu Manajemen pada tahun 2015 dan diselesaikan pada tahun 2021. Pengalaman praktisi, Editor pernah bekerja ±17 tahun dibeberapa perusahaan swasta dan BUMN dengan jabatan terakhir sebagai Regional Operation Manager di Bank BTPN, Assiten Manager Pemasaran di Bank BNI Syariah, Branch Manager di Askrindo Syariah, Pemimpin Cabang di BPR Kita Centradana, Area Sales Manager Bank BNI Unit Bancasurance. Namun saat ini Editor memilih untuk fokus mengabdikan diri sebagai Dosen dan aktif mengajar dibeberapa Perguruan Tinggi (Institut Pariwisata dan Bisnis Internasional, Universitas Terbuka). Editor memiliki kepakaran dibidang Manajemen (Manajemen Pemasaran/Marketing, Pemasaran Strategik) . Dan untuk mewujudkan karir sebagai dosen profesional, Editor pun aktif sebagai peneliti dibidang kepakarannya tersebut. Beberapa penelitian yang telah dilakukan didanai oleh internal perguruan tinggi. Selain peneliti, Editor juga aktif menulis buku dengan harapan dapat memberikan kontribusi positif bagi bangsa dan negara yang sangat tercinta ini.
Email Editor: [email protected]