Buku ini berisi mengenai pengobatan tradisional pada masyarakat pedesaan daerah jawa tengah dibuat oleh Bagian Proyek Inventarisasi dan Pembinaan nilai-nilai Budaya Jawa Tengah Tahun Anggaran 1991/1992. Penerbitan buku ini merupakan upaya penggalian, pembinaan dan pengembangan kebudayaan tradisional juga merupakan upaya pelestarian kebudayaan tradisional tersebut Penggalian, pembinaan dan pengembangan budaya tradisional yang memiliki nilai-nilai luhur akan memperkuat penghayatan dan pengamalan Pancasila, menunjang terbentuknya kebudayaan nasional serta menunjang terwujudnya ketahanan nasional yang mantap.