Salam,
Satria A. Permana
Satria A. Permana lahir pada 5 Oktober 1995, dan menyelesaikan pendidikan arsitektur di Universitas Islam Indonesia pada tahun 2018 dengan tugas akhir yang berjudul Recoding The Code’s Urban Kampong. Ia memiliki keyakinan bahwa setiap manusia itu baik, dan lebih baik lagi ketika ia mau bermanfaat untuk orang lain. Mencoba memahami arsitektur dari kuliah, agenda sosial, dan kompetisi baik nasional maupun internasional yang pada akhirnya menuntun arah ke nurani. Mengisi waktu kuliahnya sebagai asisten dosen, studio, dan penelitian. Atas kehendak Allah, idenya dalam kompetisi Merck Crystal Pavilion - World Architecture Festival X 2017 dimuat dalam majalah The Architectural Review bersama 4 karya lain dari berbagai negara. Menjelajahi ruang dan waktu baginya adalah cara membuka hati, memahami makna, dan ayat-ayat yang tidak tertulis. Dapat dihubungi melalui surel ([email protected]), atau melalui akun instagram (@satria__ap) secara langsung.