Buku Menjadi Mahasiswa Ideal: Sukses Akademis dan Organisasi ini hadir untuk menjadi bahan inspirasi dan renungan bagi mahasiswa Indonesia dan segenap pembaca sekalian, bagaimana sebetulnya seorang mahasiswa dapat memanfaatkan kesempatan di dunia kemahasiswaannya yang hanya 4–5 tahun untuk mengambil sebanyak mungkin bekal bagi masa depannya. Setiap bagian buku ini berisi elaborasi utuh tentang bagaimana berproses menjadi sosok “mahasiswa ideal”, yaitu proses realistis yang sebetulnya bisa dijalani oleh setiap mahasiswa Indonesia di kampusnya masing-masing. Juga, proses wajar yang pada ujungnya mampu mempertemukan antara tuntutan usia studi mahasiswa agar tidak lebih dari 5 tahun dengan indeks prestasi yang baik, bertemu dengan kualifikasi soft skills dan karakter utuh yang akan bermanfaat bagi kehidupan pascakampus.
Latar belakang penulis yang juga seorang aktivis semasa menjalani kehidupan kuliah menjadikan buku ini begitu hidup karena disampaikan dengan bahasa yang sederhana dan tanpa adanya kesan menggurui. Dengan begitu, diharapkan agar berbagai tingkatan umur dan latar belakang pendidikan pembaca dapat menangkap pesan penting yang coba dihadirkan oleh penulis.
Akhirnya, selamat membaca dan selamat mengambil manfaat!
[UGM Press, UGM, Gadjah Mada University Press]
Suherman, S.Si. M.Sc. Ph.D dilahirkan di Pemalang, Jawa Tengah pada 16 September 1980. Putra dari pasangan orang tua petani dan pedagang (yang keduanya sudah almarhum) ini menghabiskan masa kecil hingga SMA di Pemalang sebelum kemudian merantau ke Yogyakarta untuk melanjutkan studi di UGM mulai tahun 1999.
Sejak awal kuliah hingga menyelesaikan studi sarjana di UGM-nya, Penulis tercatat telah menjadi aktivis organisasi mahasiswa intra kampus (periode 1999-2004); diantaranya:
Ketua Departemen Kajian, KMFM FMIPA UGMPimpinan Senat Mahasiswa FMIPA UGMKetua Dewan Pengawas KMFM FMIPA UGMKetua Komisi Pendidikan Senat Mahasiswa UGMKetua Umum Senat Mahasiswa UGMPresiden Partai Mahasiswa Bunderan UGMPengurus Harian BEM KM UGMWakil Mahasiswa di Majelis Wali Amanat (MWA) UGMKecintaan dan keyakinan Penulis terhadap pentingnya organisasi mahasiswa bagi pengembangan diri mahasiswa tidak menjadikannya lalai dari keharusan menyelesaikan studi tepat waktu dan dengan IPK yang baik. Tercatat sejak awal 2006, Penulis secara resmi menjadi staff pengajar di Departemen Kimia FMIPA UGM-hingga sekarang. Bahkan, ketika melanjutkan program S2 di Technical University Braunschweig-Jerman, hingga S3 di Hokkaido University Jepang, Penulis tidak lupa memberikan perannya di organisasi mahasiswa, diantaranya dengan menjadi Ketua Umum Persatuan Pelajar Indonesia (PPI) Hokkaido Jepang, dan Dewan Pengawas PPI Jepang. Saat inipun, disamping menjadi dosen di UGM, penulis aktif di ICMI DIY sebagai Ketua Departemen Pembinaan Generasi Muda.
Seluruh pengalaman empiris Penulis di atas, menjadikannya yakin dan menyadari bahwa kesuksesan akademis dan organisasi adalah hal yang realistis diraih oleh setiap pelajar dan mahasiswa Indonesia bagi masa depannya.