Anda pekerja, bekerja. Setelah gajian bersedekah, itu mah biasa. Apa keistimewaannya?! Yang namanya orang punya gaji memang dia kudu bersedekah. Kita punya usaha, ada untungnya. Lalu kita sedekahkan keuntungannya, itu juga biasa. Itu keharusan namanya. Kalau mau beda bagaimana? Keluarkan sedekah sebelum gajian dan sebelum untung! Insya Allah kita akan merasakan lompatan perubahan yang jauh dan besar! Karena kalau sudah begitu Allah-lah yang ”bekerja”, Dia pulalah yang ”berdagang”. Apa lagi keutamaan yang Allah berikan bagi siapa yang menapakai jalan berbeda? Temukan jawabannya dalam buku ini!