Buku ini membahas tentang faktor pemicu terjadinya perilaku kekerasan baik faktor internal maupun eksternal. Juga dijelaskan beberapa konsep dasar yang membahas tentang perilaku kekerasan pada pasien gangguan jiwa yang dapat dilihat dari aspek individu, keluarga, maupun lingkungan. Selanjutnya, untuk mengatasi penanganan perilaku kekerasan pada pasien gangguan jiwa diperlukan tindakan pertama dalam penanganannya khususnya pada pasien kekerasan yang sudah berulang. Di samping itu, peran keluarga, masyarakat, serta kader kesehatan memegang peran penting dalam pencegahan dan penanganan pasien dengan perilaku kekerasan yang terjadi di masyarakat. Harapannya, buku ini dapat bermanfaat dalam menambah wawasan pengetahuan serta keterampilan pembaca khususnya anggota keluarga dan masyarakat yang memiliki pasien dengan gangguan jiwa dengan kasus perilaku kekerasan.
Hj. Maryati Tombokan, SKM., S.Kep., Ns., M.Kes. lahir di Ujung Pandang, 04 Mei 1958. Saat ini penulis tinggal di Kota Makassar. Pendidikan tinggi ditempuh mulai dari DIII Program Studi Keperawatan di Akper Depkes Makassar lulus tahun 1980, Menyelesaikan program S1 Studi Pendidikan Kesehatan dan Ilmu Perilaku di Universitas Hasanuddin lulus tahun 1989, Menyelesaikan program S1 dan Profesi Keperawatan di Stikes Tanah Wali Persada lulus tahun 2014, dan Menyelesaikan S2 program Administrasi Kebijakan Kesehatan di Universitas Hasanuddin lulus tahun 2002. Sebagai Dosen di Akper Depkes Makassar dari tahun 1981-2002 dan sebagai Dosen Jurusan Keperawatan Poltekkes Kemenkes Makassar sejak 2002-sekarang. Saat ini aktif mengajar dan tergabung dalam Tim Ilmu Keperawatan Jiwa sejak 2002-sekarang. Selain itu, penulis juga aktif dalam menulis jurnal nasional maupun internasional serta aktif menulis buku ajar dan modul di bidang Keperawatan Jiwa. Saat ini penulis aktif sebagai anggota dalam organisasi Ikatan Perawat Kesehatan Jiwa Sulawesi Selatan (IPKJ Sul-Sel) Periode 2019-2024. Jalin kerja sama dengan penulis via surel [email protected].
Naharia Laubo, S.Pd., S.Kep., Ns., M.Kes. lahir di Kendari, 28 Maret 1965. Saat ini penulis tinggal di Kota Makassar. Pendidikan tinggi ditempuh mulai dari S1 Program Studi Ilmu Pendidikan di Universitas Haluoleo Stikes Tanawali lulus tahun 2004, Menyelesaikan S1 dan Ners Keperawatan di Stikes Tanawali lulus tahun 2014, dan Menyelesaikan S2 Program Studi Biomedik di Universitas Hasanuddin lulus tahun 2008. Sebagai Dosen di Akper Depkes Kendari dari tahun 2000-2003 dan sebagai Dosen Jurusan Keperawatan Poltekkes Kemenkes Makassar sejak 2004-sekarang. Saat ini tergabung dalam bidang Ilmu Keperawatan Maternitas sejak 2004-sekarang. Selain itu, penulis juga aktif dalam menulis jurnal nasional maupun internasional serta aktif menulis buku ajar dan modul di bidang Keperawatan Maternitas. Jalin kerja sama dengan penulis via surel [email protected].
Rahman, A.Kep., S.Pd., M.Kes. lahir di Borong-Borong, Kabupaten Kepulauan Selayar pada tanggal 14 Juni 1963. Saat ini penulis tinggal di Kota Makassar. Mulai menempuh pendidikan tinggi bidang keperawatan Akper Depkes Ujungpandang dari tahun 1984-1987, D4 Keperawatan tahun 1998-1999 di Fakultas Kedokteran UNHAS. Selanjutnya penulis juga pernah menempuh pendidikan di Universitas Negeri Makassar Jurusan Psikologi Pendidikan & Bimbingan Konseling tahun 1997-2001, sehingga dalam prosesnya penulis pernah kuliah di dua tempat secara bersamaan. Belum berhenti sampai di situ, penulis melanjutkan pendidikan lagi di tahun 2001-2003 di UGM jurusan Ilmu Perilaku & Promosi Kesehatan di bawah naungan Fakultas Kedokteran. Tentang karier penulis, mulai menjadi tenaga pendidik di Akper Dapkes Ujungpandang tahun 1991-2001. Ketika Akper dimerger menjadi Politeknik Kesehatan secara otomatis penulis menjadi dosen sejak 2001 hingga saat ini. Sebagai dosen, penulis aktif mengajar dan bergabung di tim dosen keperawatan jiwa, tetapi selain itu penulis juga mengampu mata kuliah lain seperti promosi kesehatan, etika keperawatan, komunikasi keperawatan dan beberapa mata kuliah yang tidak saya sebutkan dalam tulisan ini. Selain mengajar di kelas, penulis juga aktif dalam penelitian, publikasi ilmiah atau jurnal nasional & internasional, pengabdian masyarakat, menulis: Modul, Buku Panduan, Buku Ajar, dan aktivitas penunjang lainnya. Jalin kerja sama dengan penulis via surel [email protected].
Rasmawati, S.Kep., Ns., M.Kep., Sp.Kep.J. lahir di Wotu, Luwu Timur, tanggal 18 Juli 1989. Penulis yang akrab disapa Rasma ini merupakan lulusan S1 Keperawatan dan Ners di Universitas Hasanuddin tahun 2012 kemudian melanjutkan program Magister dan Spesialis Keperawatan Jiwa di Universitas Indonesia, selesai tahun 2017. Penulis merupakan dosen Program Studi Keperawatan dan Ners di UIN Alauddin Makassar sejak tahun 2019. Selain menjadi staf pengajar, penulis juga aktif dalam mengelola jurnal ilmiah sebagai editor Jurnal Kesehatan, Chief Editor Alauddin Scientific Journal of Nursing (ASJN) serta menjadi koordinator divisi penelitian Ikatan Perawat Kesehatan Jiwa Sulawesi Selatan (IPKJI SUL-SEL) periode 2019-2024. Saat ini aktif sebagai pemateri di beberapa kegiatan baik dalam kegiatan seminar, pelatihan, dan pendampingan pada kader kesehatan baik dalam kegiatan pengabdian masyarakat maupun penelitian dalam bermitra dengan berbagai institusi pendidikan kesehatan termasuk Poltekkes Kemenkes Makassar khususnya jurusan Keperawatan. Jalin kerja sama dengan penulis via surel rasmawati.ners@uin-alauddin.