Buku ini akan membantu Anda menyingkap rahasia terdalam lawan bicara Anda; apa yang mereka pikirkan, apa yang mereka rasakan, bahkan karakter seperti apa yang sebetulnya mereka pendam. Melalui ilmu psikologi yang terbukti keakuratannya, Anda dapat mengerti karakter orang lain hanya dari fitur wajah, gerak tubuh, golongan darah, hingga kebiasaan bermedia sosial.
Anda ingin mengetahui apakah seseorang sedang marah, bosan, merasa arogan, atau tertarik kepada Anda? Baca buku ini. Anda akan tahu rahasia mereka dalam sekejap!
Luthfiyah MazidahS.Psi, C.Ht, C.I, memulai karier sebagai hipnoterapis dan instruktur hipno s semenjak duduk di bangku perkuliahan Jurusan Psikologi di UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Di samping menulis, kini bekerja pada divisi Psikologi Yayasan Sayap Ibu Cabang Yogyakarta dan juga aktif di Jogja Counseling Center sebagai konselor, terapis, serta pembicara dan instruktur pada seminar, workshop, maupun pelatihan mengenai motivasi, pengembangan diri, pola asuh, dan lain sebagainya.
Sosok wanita kelahiran 30 tahun silam ini merasa sangat bahagia dan bersedia untuk berbagi ilmu dengan siapa saja. Ia juga sering menerima dan membantu klien ataupun orang-orang yang membutuhkan dengan bertatap muka langsung ataupun melalui media sosial. Ia sangat gemar mencari, mengembangkan, dan berbagi ilmu dengan banyak orang karena “Sebaik-baik manusia adalah yang bermanfaat bagi orang lain” telah menjadi salah satu moto hidupnya dalam mengarungi samudra kehidupan.