Buku ini memuat berbagai kerajinan yang merupakan karya kreatif masyarakat Buton yang telah berkembang sejak era Kerajaan dan Kesultanan Buton hingga saat ini. Buku ini disajikan dengan bahasa yang mudah dipahami oleh berbagai kalangan. Diharapkan buku ini dapat menjadi media edukasi, khususnya bagi generasi muda yang tidak boleh lupa akan akar budaya bangsanya dan harus merasa bangga dengan kearifan lokal masyarakat yang telah ada sejak berabad-abad lamanya. Selain sebagai media edukasi, buku ini diharapkan menjadi media promosi kerajinan rakyat dari masyarakat Buton, lebih khusus Kota Baubau. Kami pun sadar, kerajinan-kerajinan tradisional Buton yang ada di Kota Baubau dan sekitarnya, selain dipertahankan dan dijaga kelestariannya, masih membutuhkan pengembangan-pengembangan baru dari segi kreativitas dan inovasi sehingga dapat bertahan di tengah persaingan global yang terus menerus berlangsung.