Media Game Digital SD/MI berbasis Karakter P5 dan PPRA

· · · · ·
· Mata Kata Inspirasi
Ebook
215
Pages
Ratings and reviews aren’t verified  Learn More

About this ebook

Buku berjudul Media Game Digital SD/MI berbasis Karakter P5 dan PPRA ini merupakan hasil dari Upaya kolaboratif para penulis, pengembang, dan para profesional pendidikan  yang peduli terhadap perkembangan pendidikan di era digital saat ini.

Di zaman yang dipenuhi dengan kemajuan teknologi seperti  sekarang ini, kita tidak dapat menutup mata terhadap dampaknya terhadap pendidikan, terutama di kalangan siswa Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah (SD/MI). Media digital telah menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan sehari-hari anak-anak, dan dengan memanfaatkannya secara cerdas, kita dapat meningkatkan proses belajar-mengajar menjadi lebih menarik dan efektif.

Buku ini bertujuan untuk memberikan wawasan dan panduan bagi para guru SD/MI dalam memanfaatkan media game digital yang berbasis karakter mengacu Pengembangan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dan Profil Pelajar Rahmatan lil Alamin (P5 PPRA) sebagai sarana pendukung pembelajaran. Dengan memadukan karakter-karakter yang disukai oleh anak-anak dengan konten pendidikan yang relevan, diharapkan dapat memperkuat motivasi belajar mereka.

Karakter-karakter dalam game digital yang disajikan dalam buku ini dipilih secara cermat berdasarkan nilai-nilai pendidikan, seperti kejujuran, kerja sama, keberanian, dan sikap pantang menyerah.Karakter-karakter dalam game digital yang disajikan dalam buku ini dipilih secara cermat berdasarkan nilai-nilai Profil Pelajar Pancasila yaitu beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berkebhinekaan global, gotong royong, mandiri, bernalar kritis, dan kreatif, dan karakter[1]karakter mengacu Profil Pelajar Rahmatan lil Alamin (P5 PPRA) yaitu berkeadaban (ta’addub), keteladanan (qudwah), kewarganegaraan dan kebangsaan (muwaṭanah), mengambil jalan tengah (tawassuṭ), berimbang (tawāzun), lurus dan tegas (i’tidāl), kesetaraan (musāwah), musyawarah (syūra), toleransi (tasāmuh), dan dinamis dan inovatif (tathawwur wa ibtikâr). Selain itu, strategi pengembangan game yang disertakan di sini diharapkan dapat membantu para guru dalam merancang aktivitas belajar yang mengasyikkan dan mendidik.

Penulis menyadari bahwa kemajuan teknologi membutuhkan pemahaman yang mendalam dan pemanfaatan yang bijak. Oleh karena itu, diharapkan buku ini dapat menjadi panduan yang berguna bagi para pendidik dalam menghadapi tantangan-tantangan baru dalam pendidikan di era digital. Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam penyusunan buku ini, serta kepada para guru yang senantiasa berjuang untuk memberikan pendidikan terbaik bagi generasi masa depan. Semoga buku Media Game Digital SD/MI berbasis Karakter P5 dan PPRA ini dapat memberikan inspirasi baru bagi pendidik dalam mengembangkan metode pembelajaran yang inovatif dan menarik bagi generasi masa depan.


About the author

Hamidulloh Ibda (Arabحميد الله إبدأ) (lahir di Pati, 17 Juni1990) adalah akademisi, dosen, penulis, jurnalis, dan intelektual muda yang memiliki prestasi nasional dan internasional dalam berbagai lomba khususnya di bidang literasi, karya tulis jurnalistik dan karya tulis ilmiah. Namanya dikenal melalui tulisan-tulisannya lintas genre dari artikel ilmiah, artikel populer (opini/esai), dan puisi yang terserak di media massa sejak 2008. Ibda telah menghasilkan lebih dari 41 buku, mengedit lebih dari 175 buku sejak 2013-sekarang, menulis lebih dari 70 artikel di jurnal ilmiah sejak 2017-sekarang baik cetak maupun online, menulis lebih dari 1.375 artikel-esai populer di media massa sejak 2008-sekarang, dan menulis puluhan ribu berita. Ia aktif menjadi reviewer dan editor jurnal nasional dan internasional terindeks Scopus lintas negara seperti Turki, Britania Raya, Amerika Serikat, Kanada, Singapura, Mauritius, London (UK), Serbia, Italia, dan Indonesia. Ibda saat ini menjabat sebagai Wakil Rektor I Institut Islam Nahdlatul Ulama Temanggung (2021-2025), Ketua Dewan Pengawas dan Pjs Direktur Utama Lembaga Penyiaran Publik Lokal Temanggung TV (2021-2023).

ANIQOH, lahir di Tuban, 06 Februari 1986. Saat ini menjadi anggota Fatayat NU Purworejo dan sekarang aktif mengajar di Sekolah Tinggi Agama Islam Nahdlatul Ulama (STAINU) Purworejo. Riwayat Pendidikan S1 Al-Azhar University Cairo Mesir, melanjutkan S2 di UIN Sunan Ampel Surabaya, dan kini melanjutkan studi S3 Islamic Studies UIN Walisongo Semarang. Sebagai dosen, ia menulis sejumlah artikel ilmiah dan juga buku. Karya artikel yang dimuat yaitu Idiologi Pendidikan Islam dalamPerspektif Al-Qur’an (Tafsir Kandungan Surat Al-Alaqayat 1-5) STAINU Purworejo Volume I, Nomor I, Tahun 2016, Tujuan Pendidikan Islam dalam Perspektif Hadis Nabi Muhammad SAW, STAINU Purworejo Volume 3, Nomor 3 Tahun 2017, Tipologi Kodifikasi Hadith dalam Kitab Tuhfat Al –Ashraf bi Ma’rifat Al-Athraf“ (Menulis dalam Jurnal UNIVERSUM: Jurnal Hadis dan Ilmu Hadis, STAIN KEDIRI, Vol. 11 No. 1, Januari 2017, Pembelajaran Al-Quran Hadis Berbasis Active Learning di MI As-Sidiqiyah Grabag Purworejo” (menulis dalam E-Jurnal As-Sibyan STAINU Purworejo: Kajian Kritis Pendidikan Islam, Vol. I No. 1, Januari-Juni 2018, Nilai-Nilai Pendidikan Islam dalam Serat Kalatidha (Prosiding STAINU Temanggung), Pengaruh Kegiatan Organisasi Rohis dalam Menumbuhkan Sikap Moderasi Beragama Siswa SMA Negeri 4 Purworejo (ASNA: Jurnal Kependidikan Islam dan Keagamaan, Vol 3 No 2 (2021).

Penulus aktif di organisasi sejak di bangku sekolah. Tercatat pernah menjadi Ketua OSIS (Organisasi Siswa Intra Sekolah) MTs Salafiyah Jatirogo, Anggota ISRU MA Raudlotul Ulum Guyangan Trangkil Pati, Keputrian KSW (Kelompok Studi Walisongo) Cairo Mesir, Keputrian IKAMARU RAM Cab. Mesir, Pemred Buletin TEROBOSAN, Buletin Informatika ICMI – Cairo Mesir, Buletin Prestasi KSW, AnggotaKeputrian KSW, Fatayat NU Mesir, PERGUNU (Persatuan Guru NahdlotulUlama’) Surabaya Jatim, Fatayat NU KIyangkongrejo -Kutoarjo – Purworejo. Penulis tinggal di Kiyangkongrejo, Kutoarjo, Purworejo dan dapat dihubung melalui alamat e-mail [email protected] atau [email protected].

Dr. Ahmad Muntakhib, S.Ag., M.S.I., adalah Peneliti Ahli Muda di Pusat Penelitian Agama dan Kepercayaan, Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Indonesia. Sebelumnya, ia adalah seorang peneliti di Badan Penelitian dan Pengembangan Agama di Semarang, Indonesia. Penelitian dan Pengembangan Agama di Semarang, Indonesia. Beliau meraih gelar doktor dalam bidang Studi Islam di Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang, Indonesia. Keahliannya adalah dalam bidang pendidikan Islam, moderasi beragama, dan dan tradisi keagamaan. Muntakhib pernah meneliti Undang-Undang Informasi dan Transaksi Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE), dan studi agama digital. Ia dapat dihubungi di email: [email protected].

MAR'ATUSSOLICHAH adalah mahasiswa S1 Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, Fakultas Tarbiyah dan Keguruan, Institut Islam Nahdlatul Ulama Temanggung, Temanggung, Indonesia. Ia telah menulis beberapa artikel populer, artikel ilmiah, dan buku Problematika Pembelajaran Sekolah Dasar di Masa Pandemi. Game yang pernah ia kembangkan adalah Benkangen Game dengan Microsoft PowerPoint, iSpring Free 9, dan Web 2 APK Builder. Ia dapat dihubungi melalui email: [email protected].


TRIFKA DILA FADHILAH adalah mahasiswa S1 Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, Fakultas Tarbiyah dan Keguruan, Institut Islam Nahdlatul Ulama Temanggung, Temanggung, Indonesia. Trifka adalah penerima Beasiswa NU, menulis beberapa artikel di media massa dan, terlibat dalam pendidikan, pelatihan, lokakarya tentang pendidikan dasar, dan aktif di Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) GRIP. Ia dapat dihubungi melalui email: [email protected].


NURMA FEBRI RAKHMAWATI adalah mahasiswa S1 Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, Fakultas Tarbiyah dan Keguruan, Institut Islam Nahdlatul Ulama Temanggung, Temanggung, Indonesia. Nurma adalah penerima Beasiswa NU, menulis beberapa artikel di media massa dan, terlibat dalam pendidikan, pelatihan, lokakarya tentang pendidikan dasar, dan aktif di Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) GRIP. Ia dapat dihubungi melalui email: [email protected].

Rate this ebook

Tell us what you think.

Reading information

Smartphones and tablets
Install the Google Play Books app for Android and iPad/iPhone. It syncs automatically with your account and allows you to read online or offline wherever you are.
Laptops and computers
You can listen to audiobooks purchased on Google Play using your computer's web browser.
eReaders and other devices
To read on e-ink devices like Kobo eReaders, you'll need to download a file and transfer it to your device. Follow the detailed Help Center instructions to transfer the files to supported eReaders.