Semoga buku ini dapat bermanfaat dan membantu dalam proses pembelajaran memahami perkembangan dan pemeliharaan kecemasan serta untuk mengembangkan tindakan pencegahan dan intervensi terapeutik yang memungkinkan.
Hardiyati, S.Kep, Ns., M.Kep, Lahir di Polman Sulbar pada tanggal 12 April 1982. Penulis meraih gelar master pada Magister Keperawatan Jiwa Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Padjadjaran Bandung (UNPAD) Tahun 2017. Saat ini penulis aktif sebagai salah satu dosen pengajar di Jurusan keperawatan Poltekkes Kemenkes Mamuju.
Sebelum menjabat sebagai dosen, penulis pernah bekerja sebagai perawat pelaksana di RSUD Mamuju tahun 2006-2008, Penulis juga sebagai dosen di STIKES Fatima Mamuju dari tahun 2006 sampai sekarang, penulis Lulus CPNS tahun 2008 dan bertugas di Dinas Kesehatan Provinsi Sulbar.
Penulis pernah menjabat sebagai sekertaris jurusan keperawatan Poltekkes Kemenkes Mamuju sekaligus PUMK Jurusan tahun 2012-2015. Peraih program magang klinik dosen Poltekkes Kemenkes di RSUPN Dr. Cipto Mangunkusumo Jakarta dari Badan Pengembangan dan Pemberdayaan Sumber Daya Manusia Kesehatan Kementerian Kesehatan RI Tahun 2019. Penulis juga aktif pada kegiatan IPKJI dan sebagai ketua DPK PPNI Poltekkes Kemenkes Mamuju Sulbar, serta sebagai Ketua Divisi Penelitian dan Sistim Informasi dan Komunikasi PPNI Kabupaten Mamuju.