"Bakso merupakan makanan yang amat populer di Indonesia; bisa dibilang semua kalangan mengenalnya, dari golongan ekonomi lemah sampai mapan, baik tua maupun muda. Makanan berbentuk bulat seperti bola terbuat dari daging sapi, daging ayam, ikan, atau bahkan juga jamur ini tak harus selalu disajikan dengan kuah kaldu bening dan dicampur mi, bihun, taoge, dan berbagai bahan lain seperti yang umum ditemukan. Bakso sebenarnya juga dapat diolah menjadi beragam masakan lain dengan penampilan berbeda, namun tetap berasa lezat dan tampil memikat. Dan buku ini menampilkan 25 resep kreasi bakso beserta cara pengolahannya yang dapat menjadi sumber inspirasi bagi Anda."