Serial Inspirasi: Membangkitkan Harapan di Tengah Rintihan

· Gaza Library Publishing
5.0
2 reviews
Ebook
243
Pages
Ratings and reviews aren’t verified  Learn More

About this ebook

Kita perlu insaf dan merenungi perjalanan sejarah manusia, khususnya peradaban umat Islam itu sendiri. Bukan untuk tenggelam dalam nostalgia kemajuan dan kecemerlangannya, tetapi sedikit berbincang mengenai sebab kejayaan dan kehancurannya lalu merefleksikan dengan kondisi kini.

Buku ini adalah hasil refleksi dan renungan dari penulis. Berisi ungkaian tulisan yang ingin membentuk rasa optimis. Mencoba merekam dan merangkai jejak dari suatu peristiwa, fragmen, atau kisah seseorang dari sejarah peradaban Islam hingga alam Nusantara yang sekiranya perlu dijadikan pelajaran.

Tidak ingin menggurui, justru tulisan-tulisan di buku ini akan mengajak kita untuk berpikir. Seperti pesan KH. Rahmat Abdullah, “Ketika anak-anak bangsa tak lagi mampu memahami sindir sampir, petatah-petitih atau kias metafor, maka kiamat bangsa itu sudah di ambang pintu...”

Selamat membaca dan menjelajah sejarah.

Ratings and reviews

5.0
2 reviews
Gaza Library Publishing
March 18, 2021
Selamat membaca 👍
Did you find this helpful?

About the author

Viki Adi Nugroho nama lengkapnya. Biasa dipanggil Viki. Konon, ia lahir tanggal 28 September 1994. Asli Cilacap dan menikahi seorang putri Lampung. Saat ini tinggal di Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Merupakan lulusan S1 Pendidikan Seni Rupa di Universitas Negeri Yogyakarta. Sampai kini masih terus tertarik dengan dunia buku.

Ketika mahasiswa aktif di berbagai organisasi kampus dan terlibat dalam aktivitas dakwah kampus, meski sebenarnya lebih banyak aktif di organisasi pergerakan mahasiswa (ekstrakampus). Ketertarikannya dengan berbagai macam pengetahuan telah mengantarkannya pada dunia pustaka (literasi), menekuninya, hingga ditubuhkan Gaza Library Publishing bersama tiga kawannya.

Buku yang telah ia tulis antara lain: Recharge Semangat Dakwah (2017), Untukmu Muslim Negarawan (2018), Serial Inspirasi (2019), Menggembirakan Jiwa (2019), Bahagia yang Sederhana (2020), KAMMI at The Crossroads (2020), Pada Sebuah Bahtera Politik (2021), 27 Esai yang Bertutur (ebook, 2021), Jalan Berliku di Balik Sebuah Buku (2022). Karya lainnya ialah lima buku antologi dan puluhan suntingan buku. []

Rate this ebook

Tell us what you think.

Reading information

Smartphones and tablets
Install the Google Play Books app for Android and iPad/iPhone. It syncs automatically with your account and allows you to read online or offline wherever you are.
Laptops and computers
You can listen to audiobooks purchased on Google Play using your computer's web browser.
eReaders and other devices
To read on e-ink devices like Kobo eReaders, you'll need to download a file and transfer it to your device. Follow the detailed Help Center instructions to transfer the files to supported eReaders.