Mengikuti prinsip hidup ala Rasulullah tidak hanya membawa berkah dalam kehidupan pribadi, tetapi juga memberikan kontribusi positif dalam membentuk masyarakat yang lebih baik. Dalam kehidupan yang semakin kompleks, mencari arahan untuk menuntun langkah kita menjadi semakin penting. Selamat menikmati membaca buku ini dengan riang gembira agar mendapat inspirasi dan keberkahan hidup.
Dalam buku ini, kita akan bersama-sama menjelajahi prinsip hidup ala Rasulullah, masing-masing diwakili oleh nilai atau sifat yang menjadi panduan dalam kehidupan sehari-hari. Mulai dari marifat, akal, rasa cinta, rindu, dzikrullah, percaya diri, sedih, ilmu, sabar, zuhud, ridha, yakin, kejujuran, taat, jihad, hingga kebahagiaan dalam shalat.
📖 Isi Buku:
Marifat Adalah Modalku: Pemahaman mendalam tentang Allah sebagai modal utama dalam hidup.
Akal Adalah Asal Muasal Agamaku: Penggunaan akal secara bijak dalam memahami ajaran agama.
Rasa Cinta Adalah Asalku: Cinta kepada sesama dan Sang Pencipta sebagai esensi dari amal kebaikan.
Rindu Adalah Kendaraanku: Rindu kepada Allah dan kebaikan sebagai pendorong spiritual.
Dzikrullah Adalah Kesenanganku: Mengingat Allah sebagai puncak kesenangan.
Percaya Diri Adalah Perbendaharaanku: Keyakinan diri yang kokoh dalam menghadapi tantangan hidup.
Sedih Adalah Rekanku: Menghadapi kesedihan dengan mendekat kepada-Nya.
Ilmu Adalah Senjataku: Ilmu sebagai senjata untuk membuka pintu pengetahuan.
Sabar Adalah Pakaianku: Kesabaran dalam menghadapi ujian kehidupan.
Zuhud Adalah Pekerjaanku: Kehidupan sederhana sebagai cermin ketulusan hati.
Ridha Adalah Keuntunganku: Kerelaan menerima takdir Allah sebagai keuntungan sejati.
Yakin Adalah Kekuatanku: Keyakinan kepada Allah sebagai sumber kekuatan.
Kejujuran Adalah Penolongku: Kejujuran sebagai pondasi interaksi dengan sesama.
Taat Adalah Kecintaanku: Ketaatan kepada Allah sebagai wujud cinta.
Jihad Adalah Akhlakku: Perjuangan batin dalam meningkatkan akhlak.
Kebahagiaanku Adalah Shalat: Shalat sebagai sumber kebahagiaan sejati.
Melalui buku ini, kita akan berjalan bersama dalam upaya untuk mendemistifikasi dunia kesehatan mental dan keperawatan jiwa. Ini bukan hanya buku teks, melainkan sebuah panduan yang menuntun kita untuk memahami, merawat, dan berempati. Buku ini cocok untuk dosen, mahasiswa, praktisi, dan masyarakat umum yang peduli akan keperawatan jiwa. Bahasanya ditulis secara mengalir dan mudah dipahami.
Mari kita memulai perjalanan ini bersama, karena di dalamnya, kita akan menemukan tidak hanya pengetahuan baru, tetapi juga pemahaman yang mendalam tentang kehidupan dan perjuangan setiap individu yang melangkah di jalur yang disebut kesehatan mental. Selamat menikmati buku ini dengan bahagia. Tegur sapa yang konstruktif terkait isi buku ini sangat dinantikan untuk kesempurnaan cetakan berikutnya. Salam sehat jiwa. Anda memang luar biasa sudah mau membeli dan membaca buku ini.
🌐 Beli Sekarang di sini! /store/books/details?id=PAgJEQAAQBAJ
#MelangkahDalamCahaya #PrinsipHidupRasulullah #KesehatanMental #KeperawatanJiwa #Sanitarian #LiteraturIslam #Empati #BerkahHidup #IslamicLife #InspirasiHarian #SpiritualJourney
📲 Jangan lewatkan kesempatan untuk memiliki buku inspiratif ini!
ARDADINATA, lahir di Indramayu, 28 Oktober 1973. Untuk memenuhi rasa haus akan ilmu pengetahuan, ia terus mengasah kebiasaan hobi hariannya dengan kegiatan membaca & menulis. Kegiatan dunia tulis-menulis ini, ia tekuni sejak duduk di bangku SMA Negeri 3 Indramayu. Lalu, kuliah di Akademi Penilik Kesehatan (APK) Kutamaya Bandung (1996). Tahun 2009, mendapat beasiswa dari Kementerian Kesehatan untuk kuliah pada Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Diponegoro (FKM-Undip) Semarang. Dan tahun 2018 Lulus Program Studi S2 Ilmu Kesehatan Masyarakat Program Pascasarjana Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan UGM Minat Kesehatan Lingkungan.
Berkat kebiasaannya dalam dunia tulis-menulis tersebut, telah mengantarkannya menjadi: Dosen di Akademi Kesehatan Lingkungan (AKL) Kutamaya Bandung (1996 s.d. 2004); Reporter Majalah Bina Diknakes Jakarta (1997 s.d. 2001); Kontributor Jurnal MQ dan Tabloid MQ Bandung (2001-2003); Redaksi Majalah INDAGO Bandung (2003 s.d. 2004); Pemimpin Redaksi Majalah Kesehatan INSIDE (2006 s.d. sekarang); dan Penelitidi Loka Litbang Pemberantasan Penyakit Bersumber Binatang (P2B2) Ciamis, Balitbangkes Depkes. R.I. (2005 s.d. sekarang).
Tema tulisan kesehatan pernah diterbitkan di beberapa media cetak, diantaranya: Priangan, Kabar Priangan, Majalah indago, Tabloid MQ, Jurnal MQ, Pikiran Rakyat, Galamedia, Bandung Pos, Suara Publik, Sahabat Pena, Media Pembinaan, Gema Mujahidin (Bandung); Majalah Sabili, Republika, Suara Pembaharuan, Suara Karya, Bisnis Indonesia, Merdeka, Harian Terbit, AKSI, Kiat Sehat, Buana Minggu, Intisari, Manajemen, Bina Diknakes (Jakarta); Suara Muhammadiyah, Balairung (Yogyakarta); Publica Health Kita (Semarang); Majalah Fakta (Surabaya); Lampung Pos (Bandar Lampung); dll.
Arda Dinata telah menulis buku dan ebook, diantaranya:
1. Jalan Pintas Menjadi Penulis Sukses (2011);
2. Taman Taman Kebeningan Hati (2012);
3. Keteladanan Bahasa Tingkah Laku: Inspirasi Membangun Keluarga Berkualitas (2013);
4. Randaei, Petala manusia Barus: Afirmasi Kesehatan Ibu dan Anak (2015);
5. Pernikahan Berkalung Pahala: Referensi Perkawinan Berkah dan Pilar-Pilar Menggapai Rumah Tangga Menuju Surga Perkawinan (2016);
6. Kesehatan Ibu & Anak: Dalam Lingkaran Ritual (2016);
7. Bersahabat dengan Nyamuk: Jurus Jitu Terhindar dari Penyakit Nyamuk (2016);
8. Rahasia Daya tahan Hidup Aedes aegypti dan Kiat Sukses Pengendalian Vektor Penyakit Demam Berdarah (2016);
9. Merajut Cinta Allah: 6 Langkah Membangkitkan Pola Pikir Sukses dan Solutif Hidup Anda (2017);
10. Bermesraan Dengan Kebaikan: Rahasia Membangun Kebaikan, Kesuksesan, Kebahagiaan, dan Perilaku Bijak Menuju Kehidupan Yang Lebih Baik (2017);
11. Produktif Menulis Artikel Kesehatan: Rahasia Agar Dapat Menulis di Majalah & Koran (2018);
12. Kesehatan Lingkungan: 7 Kunci Menuju Indonesia Sehat (2018); dan beberapa buku dalam proses penyusunan.