Dr. nat. techn. Elok Waziiroh, STP, MSi. adalah staf pengajar di Jurusan Teknologi Hasil Pertanian, Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Brawijaya. Penulis menempuh pendidikan S1 di Universitas Brawijaya, kemudian melanjutkan pendidikan Magister di Institut Pertanian Bogor dan lulus pada tahun 2013. Program doktoral ditempuh oleh penulis di Universität für Bodenkultur, Vienna- Austria dengan bidang yang didalami adalah aplikasi ohmic heating pada roti bebas gluten. Saat ini penulis aktif melakukan penelitian di bidang teknologi aplikatif untuk rekayasa proses pangan, teknologi serealia dan bakeri. Adapun buku yang telah ditulis adalah kimia dan fisik pangan, proses termal pada pengolahan pangan, umbi-umbian dan pengolahannya, teknologi pengolahan pangan hasil perkebunan dan teknologi pengolahan tepung terigu dan produk turunannya.
Erni Sofia Murtini, STP., MP., Ph.D. Pendidikan formal S1 dan S2-nya ditempuh di program teknologi pangan UB dan S3 ilmu pangan di Oklahoma State University, Stillwater, USA. Sebagai Dosen UB, selain mengajar S1, S2 dan S3, juga memiliki pengalaman visiting scholar ke UK, lexington, USA (2009) dan OSU, Stillwater, USA (2019). Bidang yang dipelajari adalahcereal science and technology, namun juga tertarik pada pengembangan makanan tradisional atau komoditas lokal Indonesia.
Prof. Dr. Ir. Sudarminto Setyo Yuwono, MApp.Sc. menyelesaikan pendidikan sarjana di unversitas Brawijaya (1982), magister di University of Ballarat, Australia (1994) dan pendidikan doktor di Unversitas Brawijaya (2001). Saat ini beliau bekerja sebagai staf pengajar senior di jurusan Teknologi Hasil Pertanian, Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Brawijaya. Beliau mengampu matakuliah Dasar Keteknikan Pangan, Keteknikan Pengolahan Pangan, Analisis Pangan, Perencanaan Unit Pengolahan dan Metodologi Penelitian. Adapun buku yang telah ditulis adalah teknologi pengolahan pangan hasil perkebunan dan teknologi pengolahan tepung terigu dan produk turunannya.