Hukum Pidana Indonesia

· Sinar Grafika
4,9
23 avis
E-book
474
Pages
Les notes et avis ne sont pas vérifiés. En savoir plus

À propos de cet e-book

Hukum pidana adalah bagian dari hukum yang paling sulit. Apakah hukum pidana itu? Pertanyaan ini sulit untuk dijawab seketika karena hukum pidana itu mempunyai banyak segi, yang tiap segi mempunyai arti sendiri-sendiri. Hukum pidana mempunyai ruang lingkup yang bersifat luas dan dapat pula bersifat sempit. Oleh karena itu perlu disebut terlebih dahulu segi-seginya baru kemudian pengertian serta ruang lingkupnya. Artinya, perlu penguraian secara sistematik tentang penger- tian hukum pidana itu. Pengertian hukum pidana secara luas mencakup hukum pidana materiel dan hukum pidana formel atau hukum acara pidana. Hukum pidana materiel, yang berarti isi atau substansi hukum pidana itu. Di sini hukum pidana bermakna abstrak atau dalam keadaan diam. Adapun hukum pidana formel atau hukum acara pidana bersifat nyata atau konkret. Di sini hukum pidana dalam keadaan bergerak, atau dijalankan atau berada dalam suatu proses. Oleh karena itu disebut juga acara pidana. 

Buku ini menguraikan secara komprehensif tentang hukum pidana meliputi penger- tian, tempat dan sifat, pembagiannya, sejarahnya, tujuan dan teorinya, ruang lingkup kekuatan berlakunya, interpretasi undang-undang pidana, perbuatan dan rumusan delik, kesalahan dalam arti luas dan melawan hukum, dasar peniadaan pidana, dasar peniadaan penuntutan

Buku ini diharapkan dapat memenuhi kebutuhan praktisi hukum (advokat, hakim, jaksa, kepolisian) di Indonesia, para teoretisi hukum, dan akademisi serta pengembangan hukum pidana di Indonesia.

Notes et avis

4,9
23 avis

À propos de l'auteur

Prof. Dr. Jur. Andi Hamzah, lahir di Sengkang, Wajo, Sulawesi Selatan. Lulus Sekolah Menengah Kehakiman Tingkat Atas 1 Mei 1954 dan hari itu juga langsung menjadi jaksa. Sambil bekerja sebagai jaksa pada umur 20 tahun, ia langsung mendaftar pada Fakultas Hukum dan Pengetahuan Masyarakat Universitas Indonesia, Cabang Makassar, yang sejak mendapat sarjana muda berubah menjadi Universitas Hasanuddin. Ia lulus pada bulan Maret 1962 dengan gelar meester in de rechten jurusan perdata. Tahun 1982 ia meraih gelar doktor ilmu hukum (pemberantasan korupsi).

Dikenal luas di kalangan mahasiswa dan dosen serta masyarakat sebagai guru besar senior hukum pidana. Ia menulis tidak kurang 25 judul buku, dimulai dengan Hukum Pidana Ekonomi, tahun 1972; Delik-Delik Tersebar di Luar KUHP, tahun 1978; Hukum Acara Pidana, tahun 1984 yang sudah berkali-kali direvisi dan cetak ulang. Akhir-akhir ini (tahun 2017) ia menulis Surat Dakwaan; Hukum Lingkungan; Kejahatan dalam Penyelenggaraan Peradilan; Perundang-undangan Pidana Tersendiri; dan buku ini Hukum Pidana Indonesia serta Kejahatan Bidang Ekonomi. Ia menganggap buku ini adalah karyanya yang maksimum.

Ia pernah mengajar di Fakultas Hukum Universitas Hasanuddin tahun 1962– 1967 dan 1971–1974, Universitas Unsulutteng (sekarang Sam Ratulangi) 1962– 1964 untuk kuliah hukum adat, dosen Universitas Tri Sakti 1978–2012, Pasca Sarjana Universitas Indonesia 1999–kini, Pasca Sarjana Universitas Padjadjaran 2001–2010. Pendidikan Pembentukan Jaksa tahun 1974–kini. Pendidikan Luar Negeri: Evidence Law, Stanford University, USA, 1985, Environmental Law Enforcement Course, Nederland, 1991, Narcotics Law Envorcement Training Course, Bangkok, 1992. Mengikuti Seminar Hukum Pidana Sedunia di Barcelona, Spanyol, 1991, Manila, 1993, Beijing, 2004. Tahun 1983–1992: anggota penyusun RUU-KUHP. Tahun 1999–2009: Ketua penyusun RUU-KUHAP.

Donner une note à cet e-book

Dites-nous ce que vous en pensez.

Informations sur la lecture

Smartphones et tablettes
Installez l'application Google Play Livres pour Android et iPad ou iPhone. Elle se synchronise automatiquement avec votre compte et vous permet de lire des livres en ligne ou hors connexion, où que vous soyez.
Ordinateurs portables et de bureau
Vous pouvez écouter les livres audio achetés sur Google Play à l'aide du navigateur Web de votre ordinateur.
Liseuses et autres appareils
Pour lire sur des appareils e-Ink, comme les liseuses Kobo, vous devez télécharger un fichier et le transférer sur l'appareil en question. Suivez les instructions détaillées du Centre d'aide pour transférer les fichiers sur les liseuses compatibles.